Dialog dalam bahasa Inggris disebut juga dengan conversation'. 'Conversation' menurut terjemahan dari Cambridge Dictionary adalah pembicaraan, terutama yang informal, antara dua orang atau lebih, di mana berita dan ide dipertukarkan. Dialog akan menjadi hal yang menarik apabila seseorang pintar dalam memilih topik yang akan dibicarakan.
BACA JUGA :
31 Contoh soal PAT Bahasa Inggris kelas 10 semester 2 lengkap jawaban
Sejak masih Sekolah Dasar, siswa sudah diajarkan bercakap-cakap menggunakan bahasa Inggris. Percakapan yang diajarkan yaitu dimulai dari bentuk yang paling sederhana dan dalam konteks sehari-hari, seperti di rumah dan berkembang menjadi bahasa formal yang biasanya digunakan di kantor dengan atasan atau di kampus dengan dosen.
Kedua dialog dan bahasa yang digunakan tersebut berbeda, saat berbincang dengan suasana formal biasanya menggunakan bahasa baku, sedangkan saat suasana santai menggunakan bahasa tidak baku. Brilio.net telah merangkum dari berbagai sumber, Selasa (27/9), contoh-contoh dialog bahasa Inggris dan artinya yang cocok untuk pemula.
Cocok untuk pemula karena topik yang akan diangkat disertai dengan keterangan dan latar yang jelas, kosa kata yang sering digunakan serta ditemukan, dan dilengkapi dengan berbagai tema sehingga membantu dalam proses pembelajaran. Berikut contoh dialog bahasa Inggris tersebut:
BACA JUGA :
25 Contoh kalimat greetings yang keren dan menarik