Brilio.net - Pernikahan adalah momen istimewa yang menjadi titik awal dari sebuah perjalanan hidup bersama pasangan. Tak heran, kalau setiap orang berusaha sebaik dan semaksimal mungkin untuk mendapatkan pernikahan impian mereka.
Buat mewujudkan pernikahan impian, kamu bisa menggunakan pihak kedua. Salah satunya, Avinci Planner yang bisa hadir sebagai partner untuk membantumu dan pasangan dalam membuat momen spesial tersebut terangkum dengan manis. Tentunya dengan konsep yang sesuai dengan keinginanmu.
BACA JUGA :
Ingin beli motor matic? Segini harga Nmax, Aerox dan PCX bekas
foto: shutterstock.com
Soal pernikahan, ada banyak ide dan konsep pernikahan yang unik. Setiap orang tentu memiliki impian yang berbeda-beda. Bila kamu dan pasangan masih mencari konsep pernikahan, yuk simak 5 inspirasi bagi yang bisa kamu pilih untuk mewujudkan pernikahan anti mainstream.
BACA JUGA :
Siap sambut Synchronize Fest 2024, After Movie 2023 dirilis!
1. Konsep Tutty Fruity
Konsep pernikahan ini akan menghadirkan suasana yang ceria. Sebabnya akan memanfaatkan buah-buahan sebagai elemen dekoratif utama. Dari hiasan meja hingga dekorasi ruangan, selain itu tata pencahayaan yang lembut akan memberikan kenyamanan dan suasana bahagia bagi para tamu undangan. Bila kamu dan pasangan beserta keluarga setuju dengan acara pernikahan yang unik, konsep Tutty Fruity bisa menjadi pilihan, nih.
2. Konsep Zero Waste
Saat ini, banyak orang yang udah mulai sadar dengan pentingnya melestarikan lingkungan. Kalau kamu salah satunya, mka konsep pernikahan zero waste menjadi pilihan. Dengan mengurangi penggunaan plastik dan bahan-bahan sekali pakai, pernikahan ini menawarkan pengalaman berbeda tanpa mengganggu momen indah dari sebuah acara pernikahan. Nantinya, mulai dari dekorasi hingga catering, dirancang sedemikian rupa menggunakan bahan-bahan dan alat-alat yang memberikan dampak positif bagi lingkungan. Tidak jarang, konsep ini biasanya juga akan mempengaruhi jumlah atau kapasitas tamu undangan.
3. Konsep Galaxy
Konsep pernikahan Galaxy menghadirkan suasana dengan permainan cahaya dan efek khusus. Mulai dari dekorasi langit berbintang hingga pencahayaan yang dramatis ala-ala film Science-fiction. Sehingga akan menciptakan pengalaman yang luar biasa dan tak mungkin terlupakan bagi kamu serta keluarga. Dengan perpaduan warna, ilustrasi desain, dan ornamen luar angkasa, pernikahanmu tentu akan selalu diingat bagi siapapun yang menghadirinya.
4. Korean Wedding Konsep
Kamu suka budaya Korea yang anggun dan modern? Korean Wedding Konsep bisa jadi pilihan, nih. Dari busana pengantin hingga tata cara upacara, setiap detail pernikahan ini dipenuhi dengan nuansa Korea yang khas dan memikat. Desain area pernikahanmu dan pasangan akan berhias bunga dan kain putih di sekelilingnya. Ditambah dengan beberapa hidangan kuliner Korea, Korean Wedding Konsep menawarkan pengalaman pernikahan seperti di serial Drakor Romantis.
5. Royal Wedding Konsep
Membawa nuansa kemewahan, konsep Royal Wedding menjadi pilihan bagi pasangan yang menginginkan pernikahan megah dan berkelas. Dengan dekorasi yang mewah dan tata ruang yang elegan, biasanya busana pernikahan yang dihadirkan didominasi warna putih pekat sampai putih gading, lengkap dengan bingkai mahkota seperti pernikahan ala anggota keluarga Kerajaan.
Jadi, konsep pernikahan unik apa yang kamu dan pasangan akan pilih bersama? Semoga ide dan penjelasan konsep pernikahan di atas bisa membantu dalam menemukan tema yang cocok serta sesuai dengan keinginan, kepercayaan, dan adat-istiadat yang kamu dan pasangan anut, ya. Selain pemilihan konsep pernikahan, pemilihan Wedding Planner yang tepat juga penting, agar acara berjalan lancar dan sesuai dengan harapanmu.
Tips dalam memilih Wedding Planner untuk pernikahan impian
foto: shutterstock.com
Di momen acara pernikahan, banyak hal dan printilan yang harus disiapkan oleh pasangan dan pastinya sangat menyita waktu serta tenaga. Maka tak heran jika ada banyak pasangan mempercayakan dan menyerahkan jalannya acara pada Wedding Planner. Bila kamu dan pasangan juga akan mempercayakan jalannya acara pada wedding planner, berikut beberapa tips yang perlu kamu perhatikan:
1. Ketahui tipe Wedding Planner
Beberapa Wedding Planner mungkin baik dalam merencanakan pernikahan di ruang terbuka. Tetapi, di lain sisi ada Wedding Planner yang baik dalam merancang pernikahan yang temanya di dalam ruangan. Sementara, ada juga Wedding Planner yang expert dalam mengatur pernikahan di segala kondisi. Maka dari itu, penting untuk menyesuaikan konsep pernikahan yang kamu inginkan dengan spesialisasi Wedding Planner.
2. Periksa reputasi Wedding Planner
Melalui testimoni dari kerabat, keluarga, bahkan ulasan online, kamu bisa tahu rekam jejak dari sebuah Wedding Planner. Ada beberapa aspek yang perlu diketahui secara mendetail, seperti keramahan-tamahan staff/crewnya saat acara dan kelancaran komunikasinya dalam menyiapkan acara. Bahkan jumlah acara yang sudah dihandle oleh mereka juga bisa menjadi tolak ukur reputasi mereka.
3. Sesuaikan dengan budget
Wedding Planner itu seperti rekan kerja, bicarakanlah budget yang kamu persiapkan untuk acara. Hal ini bertujuan untuk membantu Wedding Planner menyusun dan merencanakan acara. Beberapa wedding planner bahkan sudah memiliki paket atau estimasi harga dari setiap konsep atau detail acara pernikahan. Jadi, jangan ragu dan sungkan dalam membicarakan budget pernikahan kepada Wedding Planner pilihanmu.
Pernikahan merupakan janji suci antara dirimu dan pasangan kepada Tuhan. Buatlah momen perayaannya sebagai wujud rasa syukur dan kado terindah bagi pasangan. Semoga ulasan pada artikel ini bisa membantu dalam menyiapkan pernikahan, khususnya mencari ide konsep pernikahan dan Wedding Planner yang tepat. Semoga rencana pernikahan impianmu dan pasangan bisa terwujud dan berlangsung dengan lancar serta penuh hikmat, ya!