1. Home
  2. ยป
  3. Ragam
28 Oktober 2022 08:25

51 Contoh kalimat bermakna lampau, ciri, serta pengertiannya

Kalimat bermakna lampau adalah susunan beberapa kata atau klausa yang dilengkapi kata penghubung untuk menyatakan peristiwa masa lampau. Brilio.net
foto: freepik

Brilio.net - Jika berbicara kalimat bermakna lampau maka tidak luput dari yang namanya masa lalu atau masa lampau. Masa lampau juga dikenal sebagai istilah yang digunakan untuk menunjukkan totalitas peristiwa yang terjadi sebelum suatu waktu titik tertentu. Kejadian di masa lalu dijelaskan di masa kini dan masa depan. Kalimat bermakna lampau ini banyak ditemukan pada buku atau teks sejarah dan menceritakan fakta dari masa lalu.

Agar mengerti lebih dalam tentang contoh kalimat bermakna lampau, ciri, serta pengertiannya, simak penjelasan berikut yang sudah dirangkum brilio.net dari beberapa sumber, Kamis (26/10).

BACA JUGA :
25 Contoh kalimat pronoun bahasa Inggris lengkap beserta artinya


Pengertian kalimat bermakna lampau.

Kalimat bermakna lampau adalah susunan beberapa kata atau klausa yang dilengkapi kata penghubung untuk menyatakan peristiwa yang terjadi pada masa lampau. Kalimat ini biasanya ditandai dengan kata yang menyatakan bahwa kalimat tersebut sudah selesai. Hal ini ditandai dengan kata telah, sudah, terbukti dan lain-lain.

Ciri- ciri kalimat bermakna lampau.

Adapun ciri-ciri kalimat bermakna lampau seperti berikut:
1. Adanya nomina waktu lampau.
2. Menggunakan kata kerja material seperti menolong, menyanyikan, menari dan sebagainya.
3. Menggunakan kata sudah, terbukti, telah, setelah, sebagainya.
4. Menyatakan suatu peristiwa yang terjadi di masa lalu atau masa lampau.


Magang: Cut Raudhatus Safiqah

BACA JUGA :
15 Contoh kalimat homograf, homonim, dan homofon beserta penjelasannya

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags