1. Home
  2. »
  3. Ragam
16 Januari 2024 07:00

Apa arti crush dalam bahasa gaul? Lengkap dengan cara mudah menarik perhatian gebetan

Kata crush kemungkinan besar berasal dari berbagai pengaruh budaya luar yang masuk dalam bahasa gaul Indonesia melalui film, musik, serta medsos. Sri Jumiyarti Risno
Tips mudah menarik perhatian gebetan.

Tips mudah menarik perhatian gebetan.

foto: freepik.com

BACA JUGA :
50 Contoh bahasa gaul populer, sering dipakai remaja masa kini


1. Jadi diri sendiri.

Kamu tidak perlu berpura-pura menjadi orang lain untuk menarik perhatian gebetan. Justru, gebetan akan lebih terpesona oleh pribadi yang jujur dan autentik. Tunjukkan kepribadian, minat, dan nilai-nilai yang kamu miliki dengan percaya diri.

2. Jaga penampilanmu.

BACA JUGA :
31 Contoh bahasa gaul dalam bahasa Inggris, belajar kece yuk

Percaya atau tidak orang cenderung menilai seseorang dari penampilannya. Penampilan yang rapi, bersih, dan wangi bisa menjadi nilai lebih di mata gebetan. Intinya kamu tidak perlu berdandan secara berlebihan ataupun mengenakan pakaian yang tidak nyaman kamu kenakan hanya untuk menarik perhatian gebetan. Cukup rawat penampilanmu secara baik serta pilih pakaian yang sesuai dengan gaya maupun situasimu. Penampilan yang rapi, wangi, dan bersih akan membuatmu lebih menarik.

3. Berikan perhatian.

Salah satu cara terbaik untuk menarik perhatian gebetan adalah memberikan perhatian kepadanya. Dengarkan apa yang dia katakan, ajukan pertanyaan, dan tunjukkan minatmu pada dirinya. Kamu juga bisa memberikan pujian, bantuan, atau hadiah yang sesuai dengan kesukaannya. Perhatian yang tulus bisa membuat gebetanmu merasa dihargai dan didengarkan.

3. Bersinar dalam kepercayaan diri.

Kepercayaan diri adalah salah satu kualitas yang paling menarik dalam diri seseorang. Kamu bisa menunjukkan kepercayaan diri, caranya berbicara secara jelas, menatap mata gebetan, tersenyum, dan berdiri tegap. Selain itu kamu juga bisa menunjukkan rasa kepercayaan diri dengan cara mengejar, menggali potensi diri, serta melakukan hal-hal yang kamu sukai.

4. Tunjukkan minat atau hobi yang sama.

Menarik perhatian gebetan bisa berbagai cara salah satunya tunjukkan minat dan hobi yang sama. Di mana kamu bisa mencari tahu apa yang dia sukai, lalu belajar mengikuti minatnya tersebut. Misalnya bisa mengajaknya untuk melakukan aktivitas yang berkaitan dengan minat maupun hobi itu, seperti menonton film, bermain game, dan olahraga. Dengan begitu, kamu bisa memiliki kesempatan untuk berinteraksi serta berbagi pengalaman bersama gebetanmu.

5. Jadilah humoris.

Terakhir, punya selera humor yang baik. Sebab, humor adalah salah satu cara yang efektif untuk menarik perhatian gebetan. Kamu bisa membuat gebetan tertawa, caranya buat candaan lucu ataupun menceritakan hal-hal yang menggelitik. Kenapa penting? Ya karena selera humor yang sama bisa membuat suasana menjadi lebih santai dan menyenangkan.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags