1. Home
  2. ยป
  3. Ragam
14 Agustus 2024 18:15

CPNS 2024 resmi dibuka 20 Agustus, ini jadwal lengkap dan 11 tips agar lolos seleksi administrasi

Siapkan dirimu arungi perjuangan menjadi Pegawai Negeri Sipil. Sri Jumiyarti Risno
HL: freepik.com

Brilio.net - Akhirnya hilal seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2024 terlihat setelah dua kali mengalami penundaan yang rencananya dibuka pada Maret 2024 lalu. Kini resmi pada Rabu (14/8) Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengumumkan jadwal pendaftaran seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2024.

Melalui Surat Plt Kepala BKN Nomor 5419/B-KS.04.01/SD/K/2024 tertanggal 13 Agustus 2024, BKN menyebut seleksi CPNS resmi dibuka pada 20 Agustus sampai 6 September 2024. Sementara itu, pengumuman formasi akan dimulai pada 19 Agustus 2024 hingga 2 September 2024.

BACA JUGA :
7 Fakta pendaftaran CPNS dan PPPK 2024, tanggal resmi pembukaan belum diumumkan


H-6 sebelum dibuka, melalui laman media sosial BKN menyatakan laman portal SSCASN (seleksi CPNS) sudah bisa diakses oleh para pelamar. Tentu ini informasi ini jadi angin segar bagi para pejuang CPNS yang sempat di PHP beberapa waktu lalu. Kini, resmi dibuka pada 20 Agustus 2024. Siapkan dirimu arungi perjuangan menjadi Pegawai Negeri Sipil.

Supaya makin matang mempersiapkan diri mengikuti seleksi CPNS 2024, yuk simak ulasan lengkap di bawah ini! Brilio.net tidak hanya membagikan jadwal lengkapnya tetapi lebih jauh membahas tentang tips agar bisa lolos seleksi CPNS 2024 ini. Dilansir dari berbagai sumber, Rabu (14/8)

Jadwal resmi pembukaan CPNS 2024

BACA JUGA :
Pendaftaran CPNS segera dibuka! Intip jadwal, syarat, pendaftaran dan tips persiapan agar lolos

foto: freepik.com

- Pengumuman Seleksi: 19 Agustus s.d 2 September 2024

- Pendaftaran Seleksi: 20 Agustus s.d. 6 September 2024

- Seleksi Administrasi: 20 Agustus s.d. 13 September 2024

- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 14 s.d. 17 September 2024

- Konfirmasi Penggunaan Nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Tahun Anggaran 2023 oleh Peserta Seleksi: 18 s.d 28 September 2024

- Masa Sanggah: 18 s.d. 20 September 2024

- Jawab Sanggah: 18 s.d. 22 September 2024

- Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 21 s.d. 27 September 2024

- Penarikan data final SKD CPNS: 29 September s.d. 1 Oktober 2024

- Penjadwalan SKD CPNS: 2 s.d. 8 Oktober 2024

- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS: 9 s.d. 15 Oktober 2024

- Pelaksanaan SKD CPNS: 16 Oktober s.d. 14 November 2024

- Pengolahan Nilai SKD CPNS: 23 Oktober s.d. 16 November 2024

- Pengumuman Hasil SKD CPNS: 17 s.d. 19 November 2024

- Pelaksanaan SKB CPNS Non-CAT: 20 November s.d 17 Desember 2024

- Pemetaan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS dengan CAT: 20 s.d. 22 November 2024

- Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 23 s.d. 25 November 2024

- Penarikan data final SKB CPNS: 26 s.d. 28 November 2024

- Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 29 November s.d. 3 Desember 2024

- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 4 s.d. 8 Desember 2024

- Pelaksanaan SKB CPNS: 9 s.d. 20 Desember 2024

- Integrasi Nilai SKD dan SKB CPNS: 17 Desember 2024 s.d. 4 Januari 2025

- Pengumuman Hasil CPNS: 5 s.d 12 Januari 2025

- Masa Sanggah: 13 s.d. 15 Januari 2025

- Jawab Sanggah: 13 s.d. 19 Januari 2025

- Pengolahan Seleksi Hasil Sanggah: 15 s.d 20 Januari 2025

- Pengumuman Pasca Sanggah: 16 s.d. 22 Januari 2025

- Pengisian DRH NIP CPNS: 23 Januari s.d. 21 Februari 2025

- Usul Penetapan NIP CPNS: 22 Februari s.d. 23 Maret 2025

Tips lolos seleksi administrasi CPNS 2024

foto: freepik.com

1. Pelajari persyaratan dengan seksama

Baca dengan teliti semua persyaratan yang diumumkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan instansi yang kamu minati.

Persyaratan ini meliputi usia, pendidikan, akreditasi program studi, IPK minimal, dan dokumen pendukung lainnya. Pastikan kamu memenuhi semua kriteria sebelum mendaftar.

2. Siapkan dokumen lebih awal

Mulai mengumpulkan dan mempersiapkan semua dokumen yang diperlukan jauh-jauh hari. Dokumen ini biasanya meliputi:

- Ijazah dan transkrip nilai yang dilegalisir
- KTP elektronik
- Pas foto terbaru
- Surat keterangan sehat dari dokter
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
- Surat pernyataan yang dibutuhkan (misalnya tidak pernah dihukum, bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia, dll.)

3. Perhatikan kualitas dan format dokumen

Pastikan semua dokumen yang diunggah memiliki kualitas gambar yang baik, jelas terbaca, dan sesuai dengan format yang diminta (biasanya PDF atau JPG dengan ukuran file tertentu). Scan dokumen asli dengan resolusi tinggi untuk hasil terbaik.

4. Isi formulir pendaftaran dengan teliti

Saat mengisi formulir pendaftaran online, pastikan semua informasi yang dimasukkan akurat dan sesuai dengan dokumen asli. Kesalahan kecil seperti salah ketik tanggal lahir atau nomor ijazah bisa berakibat fatal.

5. Pilih formasi yang sesuai

Pilih formasi yang benar-benar sesuai dengan latar belakang pendidikan dan pengalaman kamu. Membaca dengan cermat persyaratan setiap formasi akan membantu kamu menghindari kesalahan dalam memilih posisi.

6. Perhatikan batas waktu

Daftar dan unggah dokumen jauh sebelum batas waktu yang ditentukan. Jangan menunggu sampai menit-menit terakhir karena bisa terjadi masalah teknis atau server yang sibuk.

7. Cek dan recek sebelum mengirim

Sebelum mengirimkan pendaftaran, periksa kembali semua informasi maupun dokumen yang telah diunggah. Pastikan tidak ada yang terlewat atau salah.

8. Simpan bukti pendaftaran

Setelah berhasil mendaftar, simpan bukti pendaftaran dengan baik. Ini biasanya berupa nomor registrasi atau kartu peserta yang akan digunakan untuk tahapan selanjutnya.

9. Pantau pengumuman

Secara rutin, cek website resmi BKN atau instansi terkait untuk melihat pengumuman hasil seleksi administrasi. Jika ada kekurangan dokumen yang bisa diperbaiki, segera lengkapi sesuai petunjuk yang diberikan.

10. Ikuti petunjuk teknis dengan cermat

Baca dan ikuti setiap petunjuk teknis yang diberikan oleh panitia seleksi. Ini termasuk cara penamaan file, format dokumen, dan prosedur unggah yang mungkin berbeda untuk setiap jenis dokumen.

11. Gunakan koneksi internet yang stabil

Saat mendaftar online, gunakan koneksi internet yang stabil untuk menghindari gangguan saat proses unggah dokumen atau pengisian formulir.

Tips lolos seleksi CPNS 2024

foto: freepik.com

1. Persiapkan dokumen dengan teliti

Pastikan semua dokumen yang dibutuhkan lengkap dan sesuai dengan persyaratan. Termasuk ijazah, transkrip nilai, KTP, pas foto, dan dokumen pendukung lainnya.

Periksa kembali setiap dokumen untuk memastikan tidak ada kesalahan atau kekurangan. Perhatikan juga batas waktu pendaftaran maupun unggah dokumen dengan tepat waktu.

2. Pelajari materi SKD (Seleksi Kompetensi Dasar) secara mendalam

SKD terdiri dari tiga bagian: Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

Fokuskan belajar pada ketiga aspek ini. Untuk TWK, pelajari sejarah Indonesia, Pancasila, UUD 1945, dan pengetahuan umum tentang Indonesia.

Untuk TIU, latih kemampuan verbal, numerik, dan penalaran. Untuk TKP, pelajari aspek kepribadian yang dicari dalam PNS seperti integritas, kerja sama, dan orientasi pelayanan.

3. Gunakan sumber belajar yang tepat

Manfaatkan buku-buku persiapan CPNS yang diterbitkan oleh penerbit terpercaya. Selain itu, gunakan sumber daring seperti website resmi pemerintah (misalnya bkn.go.id) untuk informasi terkini.

Ikuti juga grup belajar online atau forum diskusi CPNS untuk berbagi informasi dan tips dengan sesama peserta. Selain itu, kamu juga bisa belajar dari YouTube seperti akun Mohammad Arif, Ping Lie, Belajar Bareng, dan sebagainya.

4. Latih diri dengan simulasi tes

Lakukan latihan soal secara rutin untuk membiasakan diri dengan format dan jenis pertanyaan yang mungkin muncul.

Banyak website maupun aplikasi menyediakan simulasi tes CPNS. Cobalah untuk mengerjakan soal dengan batasan waktu untuk melatih kecepatan dan akurasi.

5. Tingkatkan kemampuan time management

Dalam ujian CPNS, waktu sangat terbatas. Latih diri untuk mengerjakan soal dengan cepat namun tetap teliti.

Identifikasi jenis soal yang mudah dan sulit bagi kamu, lalu atur strategi pengerjaan soal berdasarkan hal tersebut.

6. Jaga kesehatan fisik dan mental

Persiapan CPNS bisa menjadi proses yang melelahkan. Pastikan kamu cukup istirahat, makan makanan bergizi, dan berolahraga secara teratur.

Jaga juga kesehatan mental dengan melakukan kegiatan relaksasi atau meditasi untuk mengurangi stres.

7. Pelajari formasi dan instansi yang dituju

Sebelum mendaftar, pelajari dengan baik formasi dan instansi yang kamu minati. Pahami tugas pokok maupun fungsi instansi tersebut, serta kualifikasi yang dibutuhkan.

Hal ini akan membantu kamu dalam mempersiapkan diri dan menjawab pertanyaan terkait instansi saat wawancara.

8. Persiapkan diri untuk tes lanjutan

Selain SKD, ada juga Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang lebih spesifik sesuai formasi yang dipilih.

Pelajari materi yang relevan dengan bidang yang kamu pilih. Jika ada tes praktik atau wawancara, siapkan diri dengan berlatih presentasi dan menjawab pertanyaan umum seputar pekerjaan.

9. Ikuti perkembangan informasi terbaru

Kebijakan dan aturan CPNS bisa berubah dari tahun ke tahun. Pantau terus website resmi BKN maupun instansi terkait untuk informasi terbaru mengenai jadwal, persyaratan, dan hal-hal penting lainnya.

10. Bangun jaringan dan cari mentor

Bergabunglah dengan komunitas persiapan CPNS, baik online maupun offline. Cari mentor atau senior yang sudah berhasil lulus CPNS untuk mendapatkan tips serta motivasi. Berbagi pengalaman dengan sesama peserta juga bisa membantu dalam proses persiapan.



SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags