1. Home
  2. ยป
  3. Ragam
4 September 2023 11:45

Rumus luas kubus, lengkap dengan contoh soal dan pembahasan yang mudah dipahami

Kubus merupakan bangun ruang yang memiliki 6 sisi, 12 rusuk dan 8 titik sudut Sri Jumiyarti Risno

Brilio.net - Rumus luas permukaan kubus merupakan bagian dari kubus yang kerap ditemukan dalam soal-soal matematika. Oleh sebab itu, sebelum membahas tentang luas kubus, sebaiknya kamu pahami terlebih dahulu tentang apa sih pengertian kubus itu?

Merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia, kubus berarti ruang yang berbatas enam bidang segi empat atau yang akrab dalam bentuk seperti dadu. Dalam bidang Matematika, kubus merupakan bangun ruang tiga dimensi yang dibatasi oleh enam bidang sisi yang kongruen berbentuk bujur sangkar.

BACA JUGA :
Rumus volume kerucut, lengkap dengan contoh soal dan pembahasannya


Kubus memiliki 6 sisi, 12 rusuk, dan 8 titik sudut. Kubus juga disebut dengan bidang enam beraturan. Selain itu, kubus merupakan salah satu dari bangun ruang Platonik, yaitu bangun ruang yang memiliki sisi-sisi berbentuk poligon beraturan yang sama.

Nah, supaya kamu lebih paham lagi tentang luas kubus ini, berikut disajikan penjelasan rumus luas kubus yang lengkap dengan contoh soal dan pembahasan yang mudah dipahami, dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Senin (4/9).

Pengertian luas permukaan kubus.

BACA JUGA :
Rumus volume limas, lengkap dengan contoh soal dan penyelesaiannya

foto: Istimewa

Sebagai bangun ruang tiga dimensi yang dibatasi oleh enam bidang sisi yang kongruen. Luas permukaan kubus berarti jumlah luas dari keenam sisi kubus yang berbentuk persegi.

Beberapa sifat kubus antara lain:

- Semua sisi dari bangun kubus memiliki ukuran dan dimensi yang sama.

- Semua sudut bidang kubus membentuk garis bidang 90 derajat.

- Setiap sisi garis bangun kubus berhadapan dengan empat sisi lainnya dan sama besarnya.

- Kubus memiliki 12 diagonal sisi, 4 diagonal ruang, dan 6 bidang diagonal berbentuk persegi panjang.

foto: Istimewa

Beberapa rumus kubus antara lain:

- Rumus luas permukaan kubus:

Adapun untuk menghitung luas permukaan kubus adalah:

L = 6.sisi.sisi

Dimana L adalah luas permukaan kubus dan 2 adalah panjang sisi kubus.


- Rumus volume kubus:

V = s

di mana V adalah volume kubus dan s adalah panjang sisi kubus.

- Rumus diagonal sisi kubus:


d = akar kuadrad 2s.

- Rumus diagonal ruang kubus:

D = akar kuadrad 3s

Untuk lebih memahami tentang kubus, kamu dapat melihat jaring-jaring kubus pada gambar berikut:

```
+-----+
/ /|
/ / +
+-----+ /|
| |/ |
| +--+
| /| /
+---+ |/
| | +
| |/
+---+
```

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags