1. Home
  2. ยป
  3. Ragam
22 Juli 2023 06:01

Syarat pinjam uang di bank BCA, lengkap dengan jenis dan penjelasannya

Melalui pinjam uang di bank BCA, kamu akan memperoleh beragam manfaat seperti proses pengajuan pinjaman yang relatif cepat dan mudah. Sri Jumiyarti Risno
Syarat pinjam uang di bank BCA

Syarat pinjam uang di bank BCA

Saat kamu ingin pinjam uang di bank BCA, pastikan kamu telah memenuhi persyaratannya. Adapun persyaratan pinjam uang di bank BCA terdiri dari syarat umum dan syarat khusus, berikut penjelasannya:

- Syarat umum pinjam uang di bank BCA.

BACA JUGA :
Cara mengambil uang di TikTok Money Calculator, mudah dan antiribet


1. Warga Negara Indonesia (WNI) dan Warga Negara Asing (WNA) yang telah memiliki izin tinggal menetap dapat mengajukan pinjaman di bank BCA.

2. Setiap nasabah yang mengajukan pinjaman minimal telah berusia 21 tahun dan maksimal 65 tahun pada saat sudah jatuh tempo pinjaman.

3. Nasabah telah memiliki penghasilan tetap Rp 3 juta per bulannya.

BACA JUGA :
Cara pinjam uang di Bank BCA untuk karyawan, lengkap dengan penjelasannya

4. Kamu harus mempunyai rekening giro atau tabungan di Bank BCA.

5. Memiliki fasilitas kartu kredit aktif minimal 1 tahunan.

6. Mempunyai riwayat atau track record kredit baik dan tidak tercatat dalam daftar hitam Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

- Syarat khusus pengajuan pinjam uang di bank BCA.

1. Melampirkan KTP dan slip gaji, ketika kamu memenuhi seluruh persyaratan dokumen akan lebih mudah disetujui oleh pihak bank.

2. Apabila kamu mengajukan pinjaman untuk kendaraan bermotor maka wajib melampirkan fotocopy KTP, slip gaji dan STNK.

3. Pada pinjaman KPR atau Kredit Perumahan Rakyat membutuhkan fotocopy KTP, slip gaji, dan sertifikat properti.

4. Sementara pada pinjaman uang untuk usaha wajib melampirkan KTP, slip gaji, dan fotokopi SIUP/NPWP/TDP/SK.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags