1. Home
  2. »
  3. Selebritis
13 November 2018 07:01

10 Adu gaya Isyana Sarasvati & Rara Sekar, kakak-adik yang kompak

Miliki selera fashion yang hampir sama, sederhana. Farika Maula

Brilio.net - Musisi kenamaan Indonesia Isyana Sarasvati untuk pertama kalinya didapuk berkolaborasi dengan mantan vokalis grup musik Banda Neira Rara Sekar. Mereka berdua dipilih untuk mengisi soundtrack film Milly & Mamet, film arahan sutradara Ernest Prakasa.

Meski keduanya sering terlihat meng-cover lagu bersama, baru saat ini mereka kolaborasi secara komersil. Isyana dan Rara yang juga merupakan kakak-adik kandung ini menyanyikan lagu bertajuk Luruh yang menggambarkan luapan emosi dari konflik yang ada dalam film tersebut.

Berbeda dengan Isyana yang sebelumnya pernah mengisi soundtrack sebuah film, ini merupakan pengalaman pertama kali bagi Rara mengisi soundtrack film. Selain kompak dalam berkarya, kedua bersaudara ini juga sering terlihat kompak di berbagai kesempatan.

Mereka berdua sering mengunggah foto satu sama lain sebagai bentuk dukungannya terhadap sebuah karya yang sedang dibuat. Ternyata kakak-adik ini mempunyai selera fashion yang hampir sama, sederhana dan apa adanya.

Kali ini brilio.net telah merangkum beberapa potret keduanya dari akun Instagram @isyanasarasvati dan @rarasekar, Selasa (13/11).

1. Momen mereka saat usia balita, imut dan gemesin.

BACA JUGA :
7 Fakta Tasya Farasya di balik layar YouTube, sosok yang gigih





2. Potret saat Isyana dan Rara bermain alat musik, keduanya tampil memukau.




3. Sama-sama senang mengenakan bandana, bikin susah bedain ya.

BACA JUGA :
Potret 17 seleb ganteng saat momong putri kecilnya, ayah idaman




4. Kalau lagi bergaya kayak gini bak pinang dibelah dua.




5. Keduanya juga pandai bergaya saat sesi pemotretan.




6. Selain itu, keduanya juga memiliki selera makeup yang sama.




7. Kalau lagi selfie jarak dekat gini semakin susah bedainnya.




8. Selain mempunyai selera makeup yang sama, mereka juga mempunyai selera berbusana yang hampir sama.




9. Keduanya saat ber-swafoto dengan ibunya, manis banget ya.




10. Keduanya sering mengunggah kebersamaan dari balita hingga dewasa.








SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags