1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
28 Mei 2021 06:01

10 Jebolan Idola Cilik yang sukses di dunia peran, ada Agatha Chelsea

Ada yang bermain FTV, sinetron hingga menjadi pemeran utama dalam sebuah film layar lebar Faya Lusaka

Brilio.net - Idola Cilik menjadi salah satu ajang pencarian bakat bernyanyi untuk anak-anak yang banyak digandrungi oleh masyarakat pada saat itu. Dari ajang pencarian bakat ini banyak bermunculan penyanyi-penyanyi cilik yang berprestasi.

Dari ajang pencarian bakat ini pun banyak bermunculan nama-nama yang memiliki banyak penggemar seperti Angel Pieters, Debo Andryos dan Ashilla Zahrantiara. Setelah mengikuti Idola Cilik, banyak jebolannya yang sukses di dunia hiburan dengan jalannya masing-masing. Ada yang masih terus aktif bernyanyi, dan ada pula yang kian sukses dengan melebarkan sayapnya di dunia peran.

BACA JUGA :
Tak banyak yang tahu, 7 seleb ini ternyata pernah ikut Idola Cilik


Memiliki kemampuan akting yang memukau, beberapa jebolan Idola Cilik ini, kini sukses di dunia peran. Ada yang bermain FTV, sinetron hingga menjadi pemeran utama dalam sebuah film layar lebar. Multitalenta, para jebolan Idola Cilik ini memiliki kemampuan akting yang luar biasa.

Penasaran siapa saja jebolan Idola Cilik yang sukses di dunia peran? Berikut brilio.net telah merangkum dari berbagai sumber, Jumat (28/5).

1. Sivia Azizah.

BACA JUGA :
7 Tahun berlalu, begini 10 kabar terbaru Marsha Idola Cilik

foto: Instagram/@siviazizah

Tidak hanya memiliki suara yang merdu, jebolan Idola Cilik pertama, Sivia Azizah ini juga pandai berakting loh. Sivia yang kini dengan penampilannya hijabnya ini sudah beberapa kali berakting dalam sinetron, FTV, hingga film layar lebar. Bebarapa judul sinetron dan film yang pernah dibintangi oleh Sivia yakni, 'Putih Abu-Abu', 'Diam-Diam Suka', dan 'Nanti Kita Cerita Hari Ini'.

2. Ashilla Zahrantiara.

foto: Instagram/@ashzahrantiara

Sama seperti Sivia, Ashilla Zahrantiara juga merupakan jebolan Idola Cilik pertama. Artis cantik kelahiran tahun 1997 ini pun juga pandai berakting. Shilla pernah bermain dalam sinetron Putih Abu-Abu, ABG Jadi Manten, dan Malam Minggu Miko.

3. Ify Alyssa.

foto: Instagram/@ifyalyssa

Alyssa Saufika Umari atau yang lebih dikenal dengan Ify Alyssa ini dulunya juga mengikuti ajang pencarian bakat Idola Cilik. Sinetron Putih Abu-Abu merupakan sinetron yang berhasil melambungkan namanya di dunia akting. Tak hanya itu, ia juga berhasil mencuri perhatian lewat perannya sebagai tokoh Fio di sinetron Diam-Diam Suka.

4. Debo Andryos.

foto: Instagram/@deboys13

Debo Andryos terkenal setelah menjadi juara runner up Idola Cilik 2. Tak hanya itu, kini ia pun sukses mencuri perhatian lewat aktingnya. Adapun film yang pernah ia perankan di antaranya Dilan 1990, Dilan 1991, Semesta Mendukung dan banyak lainnya.

5. Zahra Damariva.

foto: Instagram/@zahradamariva

Jebolan Idola Cilik yang sukses di dunia peran berikutnya yakni Zahra Damariva. Zahra menjadi salah satu pemeran dalam film komedi Aku Kau dan KUA pada tahun 2014 lalu.

6. Bastian Steel.

foto: Instagram/@bastiansteel

Pernah mengikuti ajang Idola Cilik, namun nama Bastian Steel semakin terkenal setelah tergabung dalam boyband 'Coboy Junior'. Tidak hanya menggeluti dunia tarik suara, Bastian pun sukses berakting di dunia peran. Salah satu sinetron yang pernah dibintangi oleh Bastian yakni Pengantin Dini yang tayang di ANTV.

7. Difa Ryansyah.

foto: Instagram/@difaryansyah

Difa Ryansyah menjadi juara runner up Idola Cilik musim keempat. Tidak hanya dikenal karena kemampuan bernyanyinya, Difa pun juga melambungkan namanya melalui dunia peran. Lewat kemampuan aktingnya, saat ini Difa sudah berhasil bermain dalam beberapa judul film dan sinetron. Suka Suka Super Seven, Single, The Fabulous Udin, dan Ada Cinta di SMA merupakan judul film yang pernah diperankannya.

8. Bagas Rahman Dwi Saputra.

foto: Instagram/@bagasran_

Juara satu Idola Cilik keempat, Bagas Rahman Dwi Saputra ini juga terjun ke dunia seni peran loh. Ia menjajal kemampuan beraktingnya lewat film Suka Suka Super Seven: Habis Gelap Menuju Terang, dan sinetron Aku Gak Takut yang tayang di MNCTV.

9. Agatha Chelsea.

foto: Instagram/@agatha_chelsea

Agatha Chelsea memulai kariernya dengan mengikuti Idola Cilik keempat, dan berhasil meraih juara ketiga. Setelahnya gadis cantik ini berhasil menjadi pemeran utama dalam film layar lebar Meet Me After Sunset. Adapun film lain yang ia perankan adalah film Tabu, Ada Cinta di SMA, Mata Dewa, Suka Suka Super Seven, dan The Sacred Riana.

10. Ray Prasetya.

foto: Instagram/@rayprasetya22

Tak ketinggalan, Ray yang merupakan jebolan Idola Cilik 3 dan ikut menjajal kemampuan beraktingnya. Ia berhasil debut akting melalui perannya sebagai Rendy di sinetron Yang Masih Di bawah Umur.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags