1. Home
  2. »
  3. Selebritis
1 Mei 2020 20:03

10 Momen perayaan ultah anak Donna Agnesia di rumah, penuh kehangatan

Perayaan yang sederhana tidak mengurangi kebahagiaan Sabrina. Syifaul Qulubil

Brilio.net - Rasa bahagia tengah menyelimuti keluarga pasangan Donna Agnesidan Darius Sinathrya. Pasalnya, pasangan yang menikah pada 2006 lalu ini baru saja merayakan ulang tahun putri tercintanya, Quinesha Sabrina Sinathrya. Pada Jumat (1/5), Sabrina telah menginjak usia 9 tahun.

Di tengah pandemi corona seperti saat ini, Donna dan Darius memilih untuk merayakan ulang tahun putri bungsunya tersebut secara sederhana di kediamannya. Dalam foto unggahannya, Donna menyertakan caption bahwa perayaan sederhana bersama orang-orang terdekat tidak mengurangi kebahagiaan Sabrina dalam merayakan ulang tahunnya.

BACA JUGA :
Momen 7 seleb merayakan Paskah di rumah, tetap khidmat


"A simple celebration, a gathering of your loved ones, here wishing you great happiness and a joy that never ends. Perayaan sederhana bersama orang2 terdekat tidak mengurangi kebahagiaan Sabrina dlm merayakan ulang tahunnya ke 9 Begitu banyak ucapan & doa yg diberikan adalah kado terbesar mengingat byk yg sayang sama kamu ya chub. Terima kasih semua untuk perhatian & birthday wishes yang diberikan untuk Chubby It means a lot .. Once again Happiest birthday Chubbyna .. We love you," tulis Donna.

Berikut adalah 10 momen perayaan ultah Sabrina di rumah saja yang penuh kehangatan, seperti yang telah brilio.net lansir dari akun instagram @dagnesia, Jumat (1/5).

BACA JUGA :
10 Momen kejutan ultah Donna Agnesia, isi kuenya tak terduga

1. Di hari ulang tahunnya, Sabrina terlihat bahagia dapat merayakan bersama ayah, bunda, dan kedua orang kakaknya.

2. Sejumlah kerabat juga ikut merayakan hari bahagia si bungsu.

3. Meski dengan dekorasi sederhana, momen ulang tahun Sabrina penuh dengan kehangatan.

4. Bisa berkumpul dengan orang-orang terdekat di hari bahagianya memang sudah lebih dari cukup bagi Sabrina.

5. Begini wajah sumringah Sabrina ketika ditemani binatang peliharaan kesayangan di hari ulang tahunnya.

6. Donna dan Darius terlihat amat bahagia bisa merayakan ulang tahun sang putri tercinta bersama orang-orang terdekat.

7. Senyum yang dipancarkan Sabrina menunjukkan bahagianya dirinya di hari spesialnya itu.

8. Kedua kakak Sabrina juga tampak bahagia dapat merayakan ulang tahun sang adik kesayangan.

9. Tak ada yang lebih membahagiakan bagi Sabrina selain bisa menikmati kebersamaan bersama orang terdekat.

10. Selamat ulang tahun, Sabrina!

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags