1. Home
  2. »
  3. Selebritis
21 Mei 2018 03:02

10 Pesona Melissa, keyboardist cantik band legendaris Guns N' Roses

Melissa masuk menggantikan sosok Chris Pitman. Muhammad Bimo Aprilianto

Brilio.net - Angkatan 80-an dan 90-an pasti tak asing dengan band legendaris Guns N' Roses (GNR). Bahkan hingga hari ini pun band ini masih dikenal dengan baik oleh orang-orang. Banyak lagu hits yang dirilis oleh Axl Rose dan kawan-kawan, di antaranya adalah Sweet Child O' Mine, November Rain dan Knockin' On Heaven's Door.

Sejak tur bertajuk 'Not in This Lifetime... Tour' pada tahun 2016 lalu GNR mulai memiliki wajah baru dengan kehadiran personel anyar. Yang menjadi pembeda adalah personel baru band legendaris ini merupakan seorang wanita. Ialah Melissa Resse yang mengisi posisi keyboardist dan backing vokal.

BACA JUGA :
10 Gaya Justin Bieber saat telanjang dada, tatonya punya banyak makna


Melissa masuk menggantikan sosok Chris Pitman yang sebelumnya bermasalah terkait pembocoran info tentang reuni band rock ini. Selain memang jago main keyboard, Melissa memiliki paras yang cantik. Dengan gaya rambut birunya, ia bisa menghadirkan suasana yang baru. Ia juga pasti akan menghipnotis para penonton dan fans.

Kabarnya GNR akan melakukan tur konser di Jakarta pada November tahun ini. Ini menjadi momen langka di mana fans Indonesia bisa melihat band ini kembali bereuni ditambah mengobati rasa penasaran tentang cantiknya keyboardist ini.

Daripada tambah penasaran, berikut ini deretan foto cantiknya Melissa Resse seperti brilio.net himpun dari akun Instagramnya @themelissareese, Minggu (20/5).

BACA JUGA :
10 Potret Arijit Singh, penyanyi asli lagu Tum Hi Ho yang booming abis

1. Ini nih penampakan cantiknya keyboardist anyar band legendaris Guns N' Roses.

2. Mulai bergabung dengan band rock ini pada tahun 2016 lalu.

3. Salah satu aksinya di panggung.

4. Saat duet dengan Dave Grohl, vokalis band Foo Fighters.

5. Paling muda sendiri, nih.

6. Melissa berasal dari keluarga multietnik.

7. Ia memiliki darah campuran China, Inggris, Spanyol, Jepang, Filipina, Irlandia, Skotlandia dan Denmark. Wow, pantas saja cantik.

8. Di band, ia berduet dengan Dizzy Reed yang merupakan seorang keyboardist juga.

9. Yakin deh, mata pasti akan terfokus pada cewek 33 tahun ini kalau nonton konsernya.

10. Harus nonton aksinya di Indonesia pada November yang akan datang, nih.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags