1. Home
  2. »
  3. Selebritis
17 September 2020 04:02

10 Potret Anjasmara di awal karier, jadi idola pada masanya

Parasnya pun tetap sama sejak dahulu. Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Kalau kamu anak generasi 90-an pasti cukup familiar dengan sosok Anjasmara, bukan? Anjasmara merupakan aktor yang cukup populer di era 90-an sampai 2000-an awal. Ia diketahui memulai karier di dunia hiburan sejak 1993.

Bukan cuma sebagai model, pria 44 tahun ini juga terjun berakting. Terbukti, berkat kepiawaian akting Anjasmara telah membintangi puluhan judul sinetron. Bahkan Anjasmara kerap mendapat peran utama dalam sinetron tersebut.

BACA JUGA :
7 Beda gaya Anjasmara jadi coverboy majalah lawas


Salah satu sinetron yang ikonik pada masanya adalah 'Si Cecep'. Di sinetron itu, suami dari Dian Nitami ini memerankan sosok pria yang culun. Selain itu, ia khas dengan gaya rambut jabrik seperti jarum.

Puluhan tahun berkarya, terbukti eksistensinya seorang Anjasmara tak pernah tergeserkan sediktipun. Parasnya pun tetap sama sejak dahulu. Nggak percaya? Berikut ini brilio.net rangkum dari berbagai sumber, potret lawas Anjasmara di awal karier, Kamis (17/9).

1. Anjasmara memulai karier sebagai seorang model. Wajahnya pun kerap menghiasi sejumlah majalah.

BACA JUGA :
9 Momen Anjasmara momong kedua cucunya, kakek idaman

foto: Instagram/@happymemories85

2. Di era 1997, Anjasmara dan Dian Nitami bermain di sinetron yang sama, yakni Romi dan Yuli.

foto: Instagram/@bu_deedee

3. Dua tahun sebelumnya, tepatnya 1995-1996 Anjasmara memerankan Arry di sinetron Mutiara Cinta.

foto: YouTube/TotoAndromeda Pictures

4. Penampilannya saat muda yang karismatik abis.

foto: Instagram/@koleksimajalah_hai_

5. Kala itu, ia identik dengan model rambut belah tengah.

foto: Instagram/@koleksinyawodjo

6. Siapa nih yang pernah menyaksikan akting totalitas Anjasmara di sinetron Wah Cantiknya.

foto: YouTube/MVP Hits

7. Ikonik abis! Ini dia gaya Anjasmara menjadi karakter si Cecep.

foto: Instagram/@sinetronjadul

8. Meskipun sudah belasan tahun berlalu, sinetron yang hits era 2000-an itu begitu membekas di hati penonton.

foto: YouTube/MVP Hits

9. Di film Oh Joshua, bersama Desy Ratnasari, dirinya berperan sebagai orang tua Joshua.

foto: YouTube/Muhammad Iqbal

10. Kacamata, kemeja, jam, dan celana hitam jadi penampilannya yang khas.

foto: Instagram/@idolacilik90an


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags