1. Home
  2. »
  3. Selebritis
21 Mei 2020 10:15

10 Potret bintang iklan jadul vs sekarang, bikin pangling

Aksinya dulu ikonik banget. Lola Lolita
foto: Instagram/@asevw dan istimewa

Brilio.net - Iklan menjadi hal yang sudah cukup sering kita lihat karena sering bermunculan di mana saja, terlebih sekarang ini ketika internet semakin berkembang, iklan bermunculan mulai dari media sosial hingga platform lainnya.

Nah jika kamu anak 90-an yang masih sangat senang menyaksikan siaran televisi, tentunya kamu sering melihat iklan bermunculan saat jeda acara. Ada yang tetap menyaksikannya, ada pula yang mengganti ke siaran lain ketika sedang iklan.

BACA JUGA :
10 Transformasi Aaliyah Massaid, potret lawasnya curi perhatian


Salah satu yang menarik dari iklan adalah bintangnya. Nah, jika berbicara mengenai artis atau seleb iklan jadul, siapa nih yang paling kamu ingat?

Kira-kira gimana ya penampilannya sekarang? Berikut ini ada beberapa bintang iklan jadul vs sekarang, seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Kamis(21/5).

1. Vina Panduwinata.

BACA JUGA :
10 Transformasi Karisma dan Kareena Kapoor, duo sister Bollywood

foto: Instagram/@koleksinyawodjo dan @vinapanduwinata_official

Pangling nggak nih melihat Vina Panduwinata dulu dan sekarang? Pada era 80-an model rambut Vina ini menjadi tren di kalangan remaja lho, termasuk produk shamponya.

2. Roy Marten.

foto: Instagram/@asevw dan @roymarten5213

Buat kamu yang selalu tanya kenapa Roy Marten awet muda? Mungkin ini rahasianya. Nah produk iklan yang ia bintangi ini memang cukup sering muncul di televisi dan juga majalah.

3. Meriam Bellina.

foto: Instagram/@asevw dan @bellinamer

Wah siapa nih yang di rumahnya ada kosmetik beginian? Pada zaman dulu, ibu-ibu rumah tangga percaya dengan produk satu ini. Iklan ini ramai sekitar tahun 1984. Meriam Bellina jika perhatikan tampak tidak ada perubahan ya, tetap awet muda.

4. Leily Sagita.

foto: Instagram/@koleksinyawodjo dan @leilysagitareal

Sudah tidak asing dong dengan wajah antagonis Leily Sagita? Yap dirinya pernah menjadi bintang iklan deodoran 80-an. Jika dibandingkan sekarang, memang sedikit berbeda, karena penampilannya.

5. Astrid Tiar.

foto: Instagram/@koleksinyawodjo

Astrid Tiar memang dari dulu sampai sekarang cantik banget ya. Astrid sudah mulai aktif di dunia hiburan sejak 2000-an ketika dirinya masih remaja. Sederet iklan sudah dibintanginya.

6. Rieta Amilia.

foto: Instagram/@pariwaraindonesia dan @rieta_amilia

Ibunda Nagita Slavina ini sudah cukup eksis pada zamannya. Rieta Amilia pernah membintangi salah satu produk obat asma. Tidak banyak berubah, ia masih tampak awet muda hingga sekarang.

7. Mandra.

foto: Istimewa dan Instagram/@mandra_ys

Mandara menjadi seleb yang begitu digemari karena aksinya yang bikin orang tak berhenti tertawa. Dirinya dikenal dalam seinetron Si Doel Anak Sekolahan. Ia pun beberapa kali membintangi iklan, salah satunya mi instan.

8. David Chalik.

foto: Instagram/@pariwaraindonesia dan @davidchalik

Model rambut David Chalik pada saat itu begitu digandrungi. Klimis dan selalu menggunakan krim rambut. Model iklan satu ini terlihat tak banyak berubah, masih kerena lho.

9. Titiek Puspa.

foto: Istimewa dan Instagram/@titiekpuspa_official

Pangling nggak nih sama wajah satu ini? Yap ini adalah Titiek Puspa ketika masih muda. Selain sebagai penyanyi, ia juga membintangi sederet iklan. Cantik dari dulu ya wajahnya.

10. Mieke Amalia.

foto: Instagram/@pariwaraindonesia dan @mieke_amalia

Mieke Amalia membintangi iklan sampo di tahun 1992. Sampai sekarang tak banyak yang berubah dari wajahnya. Ia masih tampak begitu cantik dan awet muda hingga sekarang.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags