1. Home
  2. »
  3. Selebritis
21 Januari 2021 20:48

10 Potret fasilitas rumah mewah Aleta Molly, ada lapangan golf

Rumah mewah ini satu kompleks dengan kantor dari usaha berlian yang dirintis kedua orang tuanya. Ferra Listianti

Brilio.net - Penyanyi yang merupakan keturunan generasi ke 5 dari pahlawan nasional Cut Nyak Meutia, Aleta Molly dikenal sebagai sosok yang tajir. Kendati umurnya baru genap 20 tahun pada Juli lalu, ia telah meraih kesuksesannya. Ia bahkan telah menelurkan beberapa lagu, seperti Mama Papa, Jas Merah, Indonesiaku Bangga dan Metropolitan.

Menilik lebih jauh, rupanya wanita asal Aceh ini memiliki hunian megah bak istana. Satu kompleks dengan kantor dari usaha berlian yang dirintis kedua orang tuanya, rumah Aleta pun mencuri perhatian.

BACA JUGA :
Miliki kucing, Aleta Molly taksir habiskan Rp 70 juta untuk perawatan


Beberapa waktu yang lalu, Boy William berkesempatan untuk berkunjung ke rumah penyanyi Aleta Molly. Boy pun dibuat terkejut dengan fasilitas yang ada di rumahnya. Bukan hanya garasi yang luas dengan berbagai koleksi mobil saja, rumahnya pun dilengkapi dengan lapangan golf hingga stable kuda.

Nah, penasaran kan pasti? Berikut ulasannya seperti dirangkum brilio.net dari YouTube Boy William, Kamis (21/1).

1. Di usianya yang genap 20 tahun, Aleta Molly sudah memiliki berbagai aset bernilai fantastis. Ia mengoleksi beberapa mobil salah satunya mobil jenis Hummer yang ditaksir bernilai Rp 8 hingga 10 miliar.

BACA JUGA :
12 Potret pesta ultah Aleta Molly, bagi-bagi berlian ke tamu


YouTube/Boy William

2. Nggak hanya itu, Aleta juga memiliki mobil Jaguar yang lebih sering digunakan oleh sang ayah.


YouTube/Boy William

3. Rumahnya yang sekomplek dengan kantor dan ruang workshop ini dilengkapi dengan lapangan golf. Diketahui, lapangan golf tersebut dibangun karena sang ayah menyukai olahraga tersebut.


YouTube/Boy William

4. Menariknya, rumah Aleta dilengkapi dengan kuburan pribadi untuk menguburkan peliharaan kucingnya yang sudah mati. Seperti halnya kuburan manusia, tampak di atas pusara ada papan nama.


YouTube/Boy William

5. Di bagian belakang rumah, Aleta memiliki kolam renang yang teduh dan tampak asri dengan berbagai pepohonan.


YouTube/Boy William

6. Rupanya Aleta juga membangun almor stable. Bangunan ini merupakan kandang kuda yang di dalamnya terdapat sekat atau dinding untuk pemisah antar kuda.


YouTube/Boy William

7. Boy pun dibuat terkejut saat melihat lapangan untuk berkuda yang begitu luas.


YouTube/Boy William

8. Kuda-kuda milik Aleta pun selalu dilatih sesuai program oleh sang pelatih.


YouTube/Boy William

9. Berarsitektur klasik modern, almor stable menjadi perwujudan kasih sayang Aleta Molly terhadap kuda-kuda yang kini dimilikinya. Diketahui, ia memiliki lebih dari 20 kuda.


YouTube/Boy William

10. Kuda tersebut bahkan di impor langsung dari luar negeri dengan mendapatkan izin berupa sertifikat kepemilikan.


YouTube/Boy William

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags