1. Home
  2. »
  3. Selebritis
17 Mei 2021 10:22

10 Potret kompak Syifa Hadju dan Rizkina Nazar, bak saudara kandung

Syifa dan Rizkina begitu kompak hingga kerap dinilai warganet seperti saudara. Syifaul Qulubil

Brilio.net - Jalinan asmara yang terjalin antara Syifa Hadju dan Rizky Nazar tak pernah gagal curi perhatian. Bagaimana tidak, dua seleb muda idola masa kini itu begitu serasi dan cocok satu sama lain. Nggak heran deh jika banyak yang mendukung couple hits yang satu ini.

Meski begitu, keduanya sempat diterpa isu putus. Namun tak lama berselang, Syifa langsung buka suara bahwa hubungannya dengan Rizky baik-baik saja. Bahkan keduanya belum lama ini tampak merayakan momen Lebaran bersama.

BACA JUGA :
Potret keseharian 10 seleb pemeran pelakor di FTV Suara Hati Istri


Dekat sejak 2019 silam, membuat Syifa sudah kenal dan akrab dengan keluarga sang pujaan. Salah satunya yakni dengan kakak Rizky, Rizkina Nazar. Tak hanya sekadar dekat, Syifa dan Rizkina begitu kompak hingga kerap dinilai warganet seperti saudara kandung.

Simak 10 potret kompak Syifa Hadju dan Rizkina Nazar berikut ini, dihimpun brilio.net dari berbagi sumber pada Senin (17/5).

1. Kedekatan Syifa dan Rizky sudah berjalan cukup lama. Maka nggak heran jika Syifa juga akrab banget dengan kakak Rizky, Rizkina.

BACA JUGA :
Rayakan Lebaran tanpa Ashraf, ini 10 momen seru BCL bareng keluarga

foto: YouTube/Rizkina Nazar

2. Keduanya baru-baru ini juga memamerkan potret manisnya saat rayakan Lebaran bersama.

foto: Instagram/@rizkinanazarr

3. Bahkan Syifa dan Rizkina kerap menghabiskan waktu berdua tanpa Rizky lho.

foto: Instagram/@rizkinanazarr

4. Kompak abis, Syifa dan Rizkina ternyata terpaut usia cukup jauh yakni 8 tahun.

foto: YouTube/Rizkina Nazar

5. Syifa diketahui masih berusia 20 tahun, sementara Rizkina baru saja menginjak usia 28 pada 15 April kemarin.

foto: YouTube/Rizkina Nazar

6. Keduanya juga sering banget collab di YouTube masing-masing.

foto: YouTube/Rizkina Nazar

7. Kalau ini momen hangat mereka saat buka bersama belum lama ini.

foto: YouTube/Rizkina Nazar

8. Saking akrabnya, Syifa juga udah nggak canggung nih merias wajah calon kakak ipar.

foto: YouTube/Syifa Hadju Official

9. Kompak abis, tak sedikit warganet yang menilai mereka bak saudara kandung.

foto: YouTube/Syifa Hadju Official

10. "Mirip kakkk udh kaya saudara kandung aja," tulis @redjunia19. "Kak ina mirip banget sama cipa deh lamalama ya seleranya Rizky yang mirip2 sama kakaknya kali ya," timpal @dennisahw.

foto: YouTube/@rizkinanazarr

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags