1. Home
  2. »
  3. Selebritis
24 Februari 2021 12:05

10 Potret masa kecil Zoe Abbas, posenya bikin gemas

Zoe memiliki darah Inggris dari sang ayah, mendiang Charles Abbas Jackson. Ferra Listianti

Brilio.net -Jalan cerita yang menarik dengan dibintangi oleh sederet selebriti muda, membuat sinetron Buku Harian Seorang Istri kian diminati banyak penonton. Sinetron yang mengisahkan perjuangan seorang istri untuk mendapatkan hati suaminya ini, menghadirkan Zoe Abbas Jackson yang beradu peran dengan Cinta Brian.

Berbicara lebih lanjut mengenai sosok Zoe Abbas, aktris 18 tahun ini kendati masih muda, kepiawaiannya dalam berakting nggak perlu diragukan lagi. Namanya bahkan pernah masuk dalam jajaran nominasi Aktris Utama Paling Ngetop di ajang SCTV Award tahun 2020.

BACA JUGA :
10 Potret transformasi Giorgino Abraham dari awal karier, memesona


Nggak banyak yang tahu nih, jika pesona kecantikan Zoe Abbas sudah terlihat sejak ia kecil. Artis blasteran Inggris ini juga punya wajah yang imut dan menggemaskan.

Penasaran kan? Berikut Brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (24/2), potret masa kecil Zoe Abbas yang bikin gemas.

1. Ini dia potret Zoe Abbas Jackson semasa kecil. Aktris kelahiran 2002 ini terlihat menggemaskan dengan pipi tembamnya.

BACA JUGA :
Ulang tahun ke-27, intip 10 potret transformasi Faradilla Yoshi

foto: Instagram/@nof_jackson

2. Zoe memiliki darah Inggris dari sang ayah, mendiang Charles Abbas Jackson.

foto: Instagram/@zoeabbasjackson

3. Dari dulu hingga kini, kakak dari Laura Abbas Jackson ini memang dekat dengan sang ibunda.

foto: Instagram/@zoeabbasjackson

4. Terpaut usia yang tak terlalu jauh memang membuat pemain sinetron Buku Harian Seorang Istri ini dan sang adik sangat dekat satu sama lain.

foto: Instagram/@zoeabbasjackson

5. Kebersamaan Zoe Abbas dan Laura Jackson bak saudara kembar.

foto: Instagram/@nof_jackson

6. Zoe mengawali kariernya di dunia akting kala ia berusia 14 tahun. Sinetron perdananya berjudul I Love Jinny, tayang pada 2016.

foto: Instagram/@zoeabbasjackson

7. Namun bukan hanya Zoe saja yang terjun di dunia hiburan, sang adik pun rupanya melakoni hal yang sama.

foto: Instagram/@zoeajackson.ofc

8. Keduanya pun tampak saling mendukung dalam karier masing-masing.

foto: Instagram/@zoeajackson.ofc

9. Sejak dulu, Zoe punya rambut yang pirang. Wajah polosnya yang imut sukses bikin warganet gemas.

foto: Instagram/@nof_jackson

10. Mulai beranjak remaja, kecantikan pemain sinetron Cinta Tapi Benci semakin terpancar.

foto: Instagram/@zoeabbasjackson

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags