1. Home
  2. »
  3. Selebritis
19 Juni 2020 10:43

10 Potret rumah megah Sule, ada studio musik & lapangan basket

Rumahnya juga dipakai tempat singgah jika ada teman yang datang dari Bandung. Rizka Mifta

Brilio.net - foto: Instagram/@ferdinansule dan YouTube/Boy William

Siapa sih yang nggak kenal dengan Sule? Komedian berambut pirang ini kerap mengocok perut para penonton dengan banyolan kocaknya.

BACA JUGA :
Curhat Sule, masa kecil hidup susah sampai harus jual permen sejak SD


Nggak cuma lihai dalam komedi, Sule juga berbakat dalam berbagai bidang seni. Mulai dari menyanyi, menari, sampai beberapa kesenian tradisional juga ia kuasai.

Nggak heran kalau banyak yang menilai Sule menjadi artis yang serba bisa. Sule pun saat ini menjadi salah satu komedian sukses di Indonesia.

Buah dari kesuksesan itu antara lain Sule kini memiliki rumah megah. Nggak cuma memiliki desain yang mewah, koleksi barang yang ada di dalamnya pun juga nggak kalah menawan.

BACA JUGA :
Momen Sule & anak-anaknya ziarah ke makam Lina, penuh haru

Nah seperti apa potret rumah komedian ini? Berikut ulasan brilio.net pada Jumat (19/6) dari channel YouTube Boy William.

1. Dalam video yang dipandu Boy William, Sule menunjukkan beberapa sudut rumahnya. Rumah milik ayah Rizky Febian itu tampak megah dan mewah dari segi tampilannya.

foto: YouTube/Boy William.

2. Ketika memasuki bagian depan, tampak sebuah halaman yang berisi koleksi mobil milik Sule. Menariknya, ia juga mengoleksi mobil unik.

foto: YouTube/Boy William.

3. Di sisi lain juga ada deretan sepeda motor yang terparkir dalam rumah Sule. Rupanya, Sule mengaku bahwa motor tersebut ia beli dari beberapa rekannya yang terdampak wabah corona.

foto: YouTube/Boy William.

4. Sebuah kolam renang juga menjadi salah satu fasilitas di rumah Sule. Kolam yang cukup luas itu tampak asri dengan beberapa taman di sekitarnya.

foto: YouTube/Boy William.

5. Sebagai seorang seniman, Sule juga memiliki area kesenian pribadinya. Beberapa alat musik tampak rapi menghiasi sudut tersebut.

foto: YouTube/Boy William.

6. Nggak ketinggalan juga ada sebuah studio musik di dalam rumah Sule. Ruang bernuansa cokelat itu dilengkapi dengan beberapa instrumen musik.

foto: YouTube/Boy William.

7. Yang nggak kalah menarik adalah sudut kamar Sule. Ruangan itu cukup luas dengan detail desain yang menarik.

foto: YouTube/Boy William.

8. Dalam perbincangannya dengan Boy William, Sule mengatakan bahwa rumahnya juga digunakan untuk beberapa temannya dari Bandung. Hal ini lantaran ia mengingat perjuangannya saat merintis karier yang tidak mudah untuk mendapat tempat tinggal.

foto: YouTube/Boy William.

9. Salah satu sudut rumah Sule yang juga membuat Boy tertarik adalah adanya lapangan basket. Yaps, Sule mengaku spot itu menjadi salah satu favorit dari anak-anaknya.

foto: YouTube/Boy William.

10. Rumah Sule juga semakin asri dengan adanya kolam di salah satu area. Cocok banget ya untuk bersantai di sore hari.

foto: YouTube/Boy William.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags