Brilio.net - Raffi Ahmad memulai karier di dunia hiburan sejak era 2000-an silam. Wajahnya pertama kali menghiasi layar kaca dalam sinetron Tunjuk Satu Bintang. Karena kegigihannya, Raffi pun berhasil membintangi sejumlah judul sinetron lainnya.
Berkat kerja kerasnya tersebut, rupanya membuat suami dari Nagita Slavina ini mempunyai kehidupan yang berkecukupan. Ia bahkan sudah bisa membangun sebuah rumah di usianya yang masih belasan tahun.
BACA JUGA :
7 Potret kado ultah Raffi Ahmad-Nagita Slavina, harganya bikin melongo
Lewat kanal YouTube-nya, Raffi menuturkan rumah pertama yang dibangunnya berada di kawasan Petamburan, Jakarta. Selain itu, mendiang sang ayahlah yang mendesain rumah ini. Meski tak terlalu besar, namun ada banyak kenangan di sana.
Berikut ini brilio.net rangkum dari kanal YouTube Rans Entertainment, potret rumah lama Raffi Ahmad, Kamis (4/3).
1. Penampakan halaman di area rumah Raffi. Suasananya sangat asri dan banyak pepohonan hijau.
BACA JUGA :
8 Momen kejutan ultah Raffi Ahmad, kado dari Nagita mewah abis
2. Raffi menunjuk jendela yang jadi saksi semasa mudanya. Kala itu, ia sering keluar malam dengan keluar dari jendela.
3. Berprofesi seorang arsitek, maka ayah Raffi sendirilah yang mendesain rumah tersebut.
4. Ia sudah bisa membangun rumah sejak muda. Rumah ini ditempatinya selama hampir 3 tahun.
5. Potret kamar Raffi Ahmad dulu. Meski tak terlalu besar, namun nyaman.
6. Ayah satu anak ini menjelaskan rumah itu dibangun di atas tanah neneknya.
7. Ruangan ini dahulunya merupakan kamar orang tuanya. Saat ini sudah beralih jadi ruang penyimpanan barang.
8. Banyak barang-barang antik yang tertinggal, salah satunya TV tabung.
9. Kamar mandinya yang terlihat sederhana.
10. Suasana rumah yang begitu cozy. Sering jadi tempat berkumpul dengan keluarga.