1. Home
  2. »
  3. Selebritis
20 Oktober 2020 09:23

10 Potret Tsania Marwa saat awal karier, parasnya curi perhatian

Tsania Marwa merintis karier keartisannya lewat pemilihan GADIS Sampul. Syifaul Qulubil

Brilio.net - Sebagai salah satu pesinetron ngetop, Tsania Marwa telah melanglang buana di industri hiburan sejak tahun 2000-an lalu. Terkenal sebagai sosok antagonis yang laris manis di berbagai judul sinetron, Tsania ternyata merintis karier keartisannya lewat dunia modeling.

Wanita yang memiliki darah keturunan Arab ini memulai kariernya dengan menjadi finalis pada pemilihan GADIS Sampul tahun 2005. Saat itu usia Tsania bahkan baru menginjak 14 tahun. Dengan segenap talenta yang ia miliki, Tsania berhasil melaju ke babak grand final dan menyabet gelar juara 2 usai kalah dari aktris cantik Indah Indriana.

BACA JUGA :
Potret lawas 9 pemain Uttaran, Tina Datta 'Ichcha' manglingi


Usai ajang tersebut, namanya mulai dikenal publik lewat aktingnya yang mumpuni. Tsania semakin melejit saat membintangi sinetron Putri Yang Ditukar kala berperan sebagai Feli. Lewat sinetron ini pula ia terlibat cinta lokasi dengan sang mantan suami, Atalarik Syach.

Melihat potret Tsania di berbagai sinetron terbarunya tentu sudah jadi hal yang biasa. Namun, kira-kira seperti apa ya penampilan Tsania saat awal kariernya? Yuk langsung saja simak 10 potret Tsania Marwa saat awal karier, seperti yang dilansir brilio.net dari berbagai sumber, pada Selasa (20/10).

BACA JUGA :
10 Potret Irwansyah saat awal karier, gaya rambutnya curi perhatian

1. Tsania Marwa merintis karier keartisannya lewat pemilihan GADIS Sampul.

foto: Instagram/@artis.indo_hits

2. Saat mengikuti ajang tersebut, usia Tsania masih 14 tahun. Parasnya masih imut-imut banget nih~

foto: Instagram/@happymemories85

3. "Foto yang aku kirim untuk audisi pemilihan GADIS SAMPUL tahun 2005." tulis Tsania dalam caption.

foto: Instagram/@tsaniamarwa54

4. Dengan segenap talentanya, Tsania pun berhasil keluar sebagai juara 2. Saat itu ia kalah dari Indah Indriana yang kini juga jadi seorang aktris.

foto: Instagram/@koleksinyawodjo

5. "Foto untuk majalah Gadis Sampul 2006. OHMYGOD! btw itu bukan wig ya, tp rambut asli yang ditekuk kedalam jd kesannya bob," ujar wanita berdarah Arab ini.

foto: Instagram/@tsaniamarwa54

6. Potret manis Tsania dengan gaya rambut pendeknya ini berhasil mencuri perhatian.

foto: Instagram/@cover.gadis

7. Menyandang predikat sebagai runner up, pose cantik Tsania pun kerap menghiasi berbagai
majalah ternama.

foto: Instagram/@koleksimajalah_hai_

8. Tampil natural dengan riasan tipis, ia pun tampak stunning saat tampil di majalah Hai pada akhir 2006 lalu.

foto: Instagram/@koleksimajalah_hai_

9. Tsania mulai terjun ke dunia seni peran pada tahun 2007. Sejak saat itu, namanya tetap eksis
di layar kaca hingga kini.

foto: Instagram/@tsaniamarwa54

10. "Tahun 2007 dalam edisi DONGENG PUTRI TIDUR. Mirip Shabira gak?" ujar Tsania menyertai unggahan foto saat mengikuti challenge Until Tomorrow beberapa waktu lalu.

foto: Instagram/@tsaniamarwa54

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags