1. Home
  2. »
  3. Selebritis
21 Juli 2021 10:22

11 Potret penampakan rumah Chef Devina, asri penuh pepohonan

Area dapur bernuansa putih dan krem terlihat begitu mewah dengan material granit. Syifa Fauziah

Brilio.net - Kehadiran celebrity chef di layar kaca memberi warna baru bagu para penonton televisi, khusunya di Indonesia. Memiliki paras yang menarik, mereka pun menyajikan kebolehannya dalam memasak. Tak sedikit resep masakan yang mereka buat pun dibuat ulang oleh para penggemarnya.

Sukses di layar kaca membuat kehidupan para celebrity chef ini mencuri perhatian. Salah satunya adalah Devina Hermawan. Devina sendiri merupakan celebrity chef jebolan ajang pencarian bakat memasak MasterChef Indonesia season kelima.

BACA JUGA :
9 Potret masa kecil Vanesha Prescilla dan Sissy Priscillia, kompak


Dikenal sebagai celebrity chef, Devina pun kerap membagikan tips dan resep memasak lewat kanal YouTube. Kini ia sudah memiliki banyak followers di akun media sosialnya. Semakin populer dan terkenal, membuat kehidupan wanita 28 tahun itu menarik untuk dikulik. Salah satunya adalah mengenai rumahnya.

Di media sosial pribadinya, ia kerap membagikan aktivitasnya di rumah. Beberapa bagian rumahnya pun menjadi sorotan. Seperti apa yah penampakan rumah Devina Hermawan atau yang akrab disapa Chef Devina? Berikut rangkumannya seperti dilansir brilio.net dari akun Instagram @devinahermawan, Rabu (21/7).

1. Penampakan bagian depan rumah Chef Devina. Terlihat mewah dengan warna hitam, coklat, dan krem. Pintu kayu besar di depan rumahnya memberi kesan mewah dan minimalis.

BACA JUGA :
Potret dulu dan kini 9 seleb perankan sosok culun, bikin pangling

foto: Instagram/@devinahermawan

2. Area garasi rumahnya ini juga terlihat luas dan dapat ditempati banyak mobil. Terlihat anaknya pun terlihat leluasa bermain di halaman depan rumahnya.

foto: Instagram/@devinahermawan

3. Chef Devina memberikan sentuhan kayu pada pada rumahnya. Menariknya ada semacam jembatan yang di kiri dan kanannya terdapat kolam ikan. Sehingga memberi kesan tenang karena ada unsur air di dalam rumahnya.

foto: Instagram/@devinahermawan

4. Di ruang keluarga juga masih konsisten dengan nuansa kayu pada lemari. Terdapat sofa putih di ruangan tersebut untuk bersantai.

foto: Instagram/@devinahermawan

5. Rumah berlantai dua ini juga memiliki balkon yang terdapat dua sofa. Biasanya sofa ini dijadikan untu bersantai dan juga bekerja.

foto: Instagram/@devinahermawan

6. Salah satu spot favorit Chef Devina di rumah, tentu saja dapur. Ini salah dapur yang selalu ia jadikan untuk membuat konten memasak. Dapur tersebut terlihat lengkap dengan berbagai keperluan memasaknya. Dapur bernuansa putih dan krem itu terlihat begitu mewah dengan material granit.

foto: Instagram/@devinahermawan

7. Menuju ke area belakang rumah terdapat kolam renang yang cukup besar. Meski sibuk, namun ia kerap menemani kedua anaknya untuk berenang.

foto: Instagram/@devinahermawan

8. Di belakang rumahnya disediakan ruang untuk bersantai dengan nuansa kayu. Terdapat beberapa sofa dan bantal yang begitu nyaman.

foto: Instagram/@devinahermawan

9. Rumah Chef Devina terasa begitu asri karena terdapat banyak pepohonan rindang. Pepohonan itu tak hanya di bagian depan tapi juga di bagian belakang rumahnya.

foto: Instagram/@devinahermawan

10. Momen Chef Devina saat bersantai sambil berjemur di area belakang rumahnya. Sejuk dan nyaman banget.

foto: Instagram/@devinahermawan

11. Terdapat halaman dengan rerumputan hijau di belakang rumahnya. Biasanya tempat ini juga biasa dijadikan untuk bersantai atau menghabiskan waktu bersama keluarga dan teman.

foto: Instagram/@devinahermawan


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags