Brilio.net - Arsy Addara Musicia Nurhermansyahatau biasa dikenal dengan Arsy Hermansyah adalah anak ketiga dari Anang Hermansyah dengan Ashanty. Arti nama dari Arsy Addara Musicia Nurhermansyah sendiri ternyata sangat kental akan makna yaitu Arsy itu artinya singgasana, Addara artinya kecantikan yang abadi. Lalu, Musicia itu musisi. Sedangkan Nurhermansyah, itu cahayanya Anang Hermansyah.
Gadis kecil yang lahir pada tanggal 14 Desember 2014 ini sejak kecil sudah memiliki banyak penggemar. Dirinya sudah sering diliput oleh media dan menjadi bintang tamu di beberapa program TV sehingga dirinya sudah terbiasa dengan berbagai sorotan kamera yang tertuju padanya.
BACA JUGA :
10 Momen Arsy juara nyanyi di Amerika Serikat, dapat delapan medali
Arsy sendiri juga mewarisi bakat-bakat seni dari kedua orang tuanya salah satunya adalah menyanyi. Meskipun usia nya kini belum genap 8 tahun, namun ia sudah pandai dalam berbagai hal baik itu bakat seni maupun sifat yang ia miliki yang sering menarik perhatian dari para penggemarnya. Salah satu lagu yang pernah ia cover adalah Aisyah Istri Rasulullah, video tersebut sempat trending juga di YouTube.
Di tahun 2019, dirinya bahkan sudah merilis satu buah single lagu perdananya yang berjudul Ayah Bundaku. Selain itu putri pertama Ashanty ini sudah terlibat dalam beberapa project film seperti pengisi suara dari film Riki Rhino pada tahun 2020, serta pada tahun 2021 kemarin dirinya diundang untuk menyanyi live pertama kali di acara The Voice Kids Indonesia 4 dan sukses membawakan lagu Snowman.
Selain bakat yang dia miliki, tingkah lucu dari Arsy sering terlihat dari unggahan media sosial orang tuanya seperti YouTube dan Instagram. Penasaran seperti apa tingkah lucu Arsy Hermansyah? Berikut ini brilio.net rangkum 11 momen gemas Arsy Hermansyah yang semakin pintar, dilansir pada Rabu (2/11).
BACA JUGA :
11 Momen Ashanty antar Arsy kompetisi, tak kuasa tahan tangis
1. Sejak kecil sudah berani tampil di depan orang banyak. Arsy menari dengan pakaian adat bali bikin gemes siapa saja yang lihat.
foto: Instagram/@queenarsy
2. Tumbuh menjadi anak yang berani dan percaya diri. Pada program tv yang berbeda Arsy terlihat sangat percaya diri ketika menjawab pertanyaan dari host tentang bagaimana cara Arsy saat kurang bersemangat. Arsy menjawab dengan santai dan berlagak seperti orang dewasa.
foto: YouTube/@TRANS7OFFICIAL
3. Roasting sang ayah, Anang Hermansyah. Di Salah satu program tv, Arsy menunjukkan bakatnya dengan menirukan gaya sang ayah ketika sedang menjadi juri.
foto: YouTube/@TRANSTVOfficial
4. Pada Salah satu vlog keluarga A6, Arsy bertanya dengan sang bunda tentang siapa itu Krisdayanti.
foto: YouTube/@TheHermansyahA6
5. pada saat momen ulang tahun King Faaz anak dari Fairuz, Arsy terlihat malu-malu saat menerima kue pertama dari faaz lalu diajak untuk menemani king Faaz untuk tato glitter di ulang tahunnya.
foto: YouTube/@TheHermansyahA6
6. Arsy terlihat sangat lucu pada saat dirinya sedang asik berjoget ala TikTok bareng dengan temannya.
foto: Instagram/@queenarsy
7. Menggunakan sanggul dan kebaya di acara siraman sang kakak, Arsy terlihat sangat menggemaskan.
foto: Instagram/@queenarsy
8. Salah satu momen liburan Arsy terlihat sedang belajar membuat gerabah dengan menggunakan apron berwarna merah. Dalam foto itu Arsy terlihat sangat lucu dan menggemaskan.
foto: Instagram/@queenarsy
9. Beberapa waktu lalu Arsy sempat protes dimana sang bunda bilang lebih sayang Ameena daripada Arsy lewat salah satu program tv.
foto: YouTube/@TRANSTVOfficial
10. Pada saat mengikuti kompetisi bernyanyi yang diadakan di Amerika,Arsy tampil dengan penuh penghayatan yang membuat dirinya terlihat sangat lucu. Dari kompetisi tersebut ia berhasil membawa pulang beberapa medali.
foto: Instagram/@suwarsiha
11. Baru-baru ini Arsy beserta dengan keluarganya terlihat sedang menunaikan ibadah umroh di tanah suci. Pada salah satu vlog Arsy terlihat sangat menikmati perjalanan umrahnya dengan menggunakan pakaian serba putih.
foto: YouTube/@TheHermansyahA6
Magang-Muhammad Reza Ariski