1. Home
  2. »
  3. Selebritis
23 Agustus 2021 10:22

12 Seleb ini nikah dengan mahar mata uang asing, ada yang Rp 1 M lebih

Pernikahan mereka jadi terkesan berbeda dan mencuri perhatian. Syeny Wulandari

Brilio.net - Mahar atau mas kawin merupakan salah satu syarat sahnya pernikahan. Bahkan telah diatur bahwa calon mempelai wanita bisa meminta mahar yang ia inginkan. Biasanya, uang tunai digunakan untuk mahar. Nah, sejumlah seleb Tanah Air ini justru pakai mahar mata uang asing untuk pernikahan mereka. Mahar uang asing ini hanya salah satu di antara beberapa mahar berupa cincin, seperangkat alat salat, hingga barang mewah.

Hal ini dipilih mungkin agar lebih simpel dalam pengucapan maupun menyesuaikan dengan tanggal pernikahan. Dengan menggunakan uang asing, tentu jumlah yang dibutuhkan lebih banyak dibandingkan menggunakan uang rupiah karena ditentukan melalui nilai kurs. Mulai dari dolar Amerika, dinar Arab Saudi, dan mata uang asing lainnya.

BACA JUGA :
9 Penampakan warung sosis bakar milik Ficky anak Rhoma Irama


Boleh saja sebenarnya memakai mata uang asing, tapi karena bukan mata uang Indonesia, pernikahan mereka jadi terkesan berbeda dan mencuri perhatian.

Nah, siapa saja selebriti yang menikah dengan mahar mata uang asing? Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (23/8), berikut seleb-seleb Tanah Air yang menikah dengan mahar uang asing.

1. Lesty Kejora dan Rizky Billar.

BACA JUGA :
Janji Jesselyn MasterChef setelah Lord Adi gagal ke Grand Final

foto: Vidio.com

Lesty Kejora dan Rizky Billar resmi menjadi suami istri pada 19 Agustus 2021. Prosesi akad nikah keduanya berlangsung di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan. Lesty mendapat mahar dari suami USD 72.300 atau sekitar Rp 1 miliar lebih. Mahar tersebut ternyata bermakna pertemuan pertama mereka di bulan tujuh tanggal 23.

2. Vebby Palwinta.

foto: Instagram/@vebbypalwinta

Vebby Palwinta resmi menikah dengan Razi Bawazier pada 18 April 2020. Akad nikah dilangsungkan di KUA Kebayoran Lama, Jakarta. Momen pernikahan mereka menggunakan mahar mata uang asing senilai 500 dinar atau setara dengan Rp 24 juta.

3. Oki Setiana dewi.

foto: Kapanlagi.com

Pada 2014 silam, Ory Vitrio berhasil meminang seleb cantik Oky Setiana dewi. Kehidupan pernikahannya pun langgeng hingga sekarang. Kala itu Oki Setiana dewi dan sang suami menikah dengan mahar Emas seberat 12 gram, uang tunai satu juta rupiah, dan 10 dinar.

4. Tasya Kamila

foto: Instagram/@bridestory

Tasya Kamila menikah dengan kekasihnya, Randi Bachtiar pada 2018 lalu. Keduanya melangsungkan ijab kabul di Hotel Ritz Cartlon, Jakarta Selatan. Tasya mendapat mahar dari Randi sejumlah USD 5.818 sesuai dengan tanggal pernikahan mereka 5 Agustus 2018.

5. Fitri Tropica.

foto: Instagram/@fitrop

Fitri Tropica juga menerima mahar berupa uang asing dari pernikahannya dengan Irvan Hanafi pada 14 September 2014 lalu. Ia mendapatkan mahar berupa berlian seberat 31,9 gram dan uang tunai senilai 14 Euro, USD9, 2000 Yen dan 14 Real. Pemilihan beberapa mata uang dari berbagai negara tersebut menggambarkan destinasi liburan yang ingin mereka kunjungi.

6. Iqbal Pakula.

foto: liputan6.com

Iqbal Pakula menikah dengan wanita bernama Handis Kardinah Reswari pada 2012 silam. Mahar yang diberikan menggunakan seperangkat alat salat, emas 23 karat seberat 12 gram dan mata uang asing, yakni uang USD 12. Menariknya lagi mas kawin tersebut dibuat melambangkan tanggal, bulan, dan tahun pernikahan.

7. Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty.

foto: YouTube/Ussy Andhika Official

Tepat pada 21 Januari 2012 di Crowne Plaza Hotel, Jakarta, Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty menikah. Keduanya memakai mahar yang sesuai dengan tanggal bulan dan tahun pernikahan mereka. Terdiri dari seperangkat alat salat dan uang tunai senilai USD 21, 1 real dan Rp 2.012.

8. Ifan Seventeen.

foto: Instagram/@ifanseventeen

Penyanyi Ifan Seventeen resmi menikah dengan Citra Monica pada 29 Mei 2021, di Hotel Pullman, Central Park, Jakarta Barat. Ifan memberikan mahar kepada Citra berupa uang sejumlah USD 3.500, 40 gram logam mulia, dan cincin 12 gram.

9. Ovi Dian.

foto: Instagram/@ovi_dian

Ovi Dian menikah dengan Helmi Rahman pada 10 Oktober 2020. Mereka menggelar pernikahan di masjid pribadi yang dibangun di belakang rumahnya. Ovi Dian mendapatkan mahar berupa uang sebesar USD 99 dan seperangkat alat salat.

10. Isyana Sarasvati

foto: Instagram/@seserahan_id

Penyanyi cantik Isyana Sarasvati resmi menikah dengan sang kekasih Rayhan Maditra pada 2 Februari 2020 di Bandung. Setelah 12 tahun menjalin kasih, Isyana dan Rayhan akhirnya resmi melepas masa lajang mereka. Isyana mendapat mahar senilai 2.020 Dollar Singapura dan 22 Gram Emas.

11. Ikbal Fauzi

foto: Instagram/@@ikbalfauzi_

Pemeran Rendy Ikatan Cinta, Ikbal Fauzi resmi mempersunting seorang dokter muda bernama Novia Giana Nurjanah pada pada 21 Maret 2021. Pernikahannya juga cukup unik karena Ikbal memberikan mahar kepada Novia Giana dalam bentuk 3 mata uang berbeda, yaitu RM 21, USD 3, dan SAR 2021.

12. Sarah Gibson

foto: Instagram/@thepotomoto

Selebgram Sarah Gibson telah melangsungkan pernikahannya dengan Diska Resha Putra pada 31 Januari 2021 di Masjid Kubah Emas Dian Al-Mahri, Depok. Sarah mendapatkan mahar berupa mata uang asing sejumlah 31.121 dollar New Zealand atau setara dengan Rp 314 juta. Angka tersebut juga merupakan tanggal pernikahan Sarah dan Diska.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags