Brilio.net - Kalian penyuka drama Korea pasti pernah menonton Princess Hours? Kamu pasti nggak menyangka kalau drama yang berjudul asli Goong ini tayang di Indonesia di salah satu televisi swasta 10 tahun yang lalu. Nggak kerasa ya?
Drama ini diadaptasi dari komik atau manhwa Korea dengan judul yang sama dan menjadi populer banget sehingga membawa para pemainnya menjadi tenar.
BACA JUGA :
Begini perubahan 7 aktor di film Terminator usai puluhan tahun berlalu
Drama ini mengisahkan tentang Korea pada abad ke-21 dan memiliki keluarga kerajaan sejak tahun 1945 sampai sekarang. Diceritakan pula kehidupan Pangeran Mahkota (Hwangtaeja) Lee Shin, dan pengantin barunya yang sudah dijodohkan dari kecil dan dari kalangan biasa, Shin Chae-kyeong.
Nah masih ingat dengan Joo Ji-hoon, pemeran Lee Shin si pangeran yang berperangai dingin namun berhati lembut dong?
Meski drama tersebut adalah drama pertama yang dimainkan oleh pria kelahiran 16 Mei 1982 ini, aktingnya yang apik membuatnya menjadi pangeran fiksional paling digemari kala itu lho.
BACA JUGA :
Transformasi 5 pemain melodrama 'Stairway to Heaven' setelah 14 tahun
Wah setelah 10 tahun berlalu, kamu penasaran nggak dengan kabarnya sekarang?
Yuk simak di bawah ini Sobat Brilio, gimana sih transformasi Joo Ji-hoon mulai dari menjadi pangeran yang mampu menyedot perhatian cewek hingga kini ia menjadi hot ahjusshi Korea. Simak di bawah ini ya..
1. Bersama dengan para pemain drama Princess Hours yang hits pada tahun 2006 lalu.
2. Joo Ji-hoon memerankan Pangeran Shin, seorang putera mahkota kerajaan Korea yang masih SMA namun sudah dijodohkan dengan teman sekolahnya sendiri.
3. Duh senyummu mas..
4. Nah kalau yang ini pada saat Joo Ji-hoon berperan sebagai seorang cowok lulusan sekolah memasak bernama Park Du-rae dalam film The Naked Kitchen.
5. Kembali ke dunia K-Drama, Ji-hoon mendapat peran sebagai Han Sung-jae dalam K-Drama Medical Top Team bersama dengan Kwon Sang-woo dan Jung Ryeo-won.
6. Ia mendapat peran sebagai dokter lho. Gantengnya ya..
7. Poster film 'Confession', Joo Ji-hoon berkesempatan bermain film bersama dengan Ji Sung dan Lee Kwang-soo.
8. Ia juga sukses bermain dalam drama penuh intrik dan misteri, Mask pada tahun 2015 lalu. Ia berperan sebagai Choi Mi-woo.
9. Kekonsistenan Joo Ji-hoon bermain di layar lebar Korea membuatnya masuk ke dalam A-list actor Korea. Berikut adalah poster untuk film Asura: The City of Madness.
10. Joo Ji-hoon bersama dengan Jung Woo-sung, Jeong Man-sik dan sutradara Kim Sung-su pada red carpet Festival Internasional di Toronto untuk film Asura: The City of Madness.
11. Dari pangeran yang cool di Princess Hours, sekarang ia telah menjadi hot ahjussi favorit para fangirl.
12. Untuk tahun ia, ada dua film Ji-hoon yang patut untuk ditunggu yaitu Operation dan With God (Shin-gwa Hamgge). Di film With God, Ji-hoon bakal main bareng Cha Tae-hyun, Ma Dong-seok dan Ha Jung-woo. Wah nggak sabar nih.