Brilio.net - Memiliki anak memang menjadi impian setiap pasangan yang sudah menikah. Setiap orangtua tentunya akan bersyukur ketika dikaruniai buah hati dari hasil pernikahan mereka.
Bagi sebagian orang, mereka menginginkan kelahiran anak tunggal. Namun ada juga sebagian yang lain justru menginginkan anak mereka terlahir kembar.
Beberapa artis Tanah Air rupanya juga memiliki anak kembar. Ada yang masih balita, namun ada juga yang sudah beranjak dewasa. Waktu kelahiran anak kembar mereka pun berbeda-beda. Ada yang lahir pada persalinan anak pertama, ada juga yang persalinan anak kedua.
Lalu, siapa saja artis yang diberi karunia berupa anak kembar? Langsung aja yuk, simak informasinya yang sudah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Senin (24/12).
1. Jonathan Frizzy
BACA JUGA :
Lirik lagu Jangan Dulu Pergi dari Seventeen ini bikin haru
foto: Instagram/@ijonkfrizzy
Dari pernikahannya dengan Dhena Aldhalia Devanka, Jonathan dikarunia anak kembar berbeda jenis kelamin pada kehamilan pertama istrinya. Anak kembar itu pun lahir pada 11 Agustus 2014 silam.
2. Aisyarani
BACA JUGA :
10 Potret terakhir Herman, gitaris Seventeen korban tsunami Anyer
foto: Instagram/@syh55
Aisyarani juga dikarunia anak kembar beda jenis kelamin pada kehamilan pertama. Anak dari saudara perempuan Syahrini itu pun diberi nama Raja dan Ratu.
3. Surya Saputra
foto: Instagram/@cynthia_lamusu
Menikah dengan Cynthia Lamusu membawa Surya Saputra memiliki anak kembar. Meski harus melalui proses bayi tabung, namun anak kembar mereka dapat lahir dengan selamat.
4. Lula Kamal
foto: Instagram/@drlulakamal
Aktris sekaligus dokter cantik Lulu Kamal juga dikaruniai anak kembar laki-laki bernama Karim dan Halil.
5. Titi DJ
foto: liputan6.com
Diva kondang Titi DJ juga memiliki anak kembar perempuan yang kini sudah dewasa. Salmaa dan Salwaa, anak kembarnya itu hasil dari pernikahan dengan mantan suaminya, Bucek Depp.
6. Nico Siahaan
foto: istimewa
Pernikahan Nico Siahaan dengan Gabriella Vincy Caroline menghasilkan sepasang anak kembar bernama Calista dan Joanna.
7. Kadek Devi
foto: Instagram/@dewayoga_07
Artis FTV Kadek Devi juga dianugerahi putra kembar usai tiga tahun dipersunting oleh Dewa Yoga.
8. Tengku Firmansyah
foto: Instagram/@tengku_firmansyah
Pernikahan Tengku Firmansyah dengan sang istri, Cindy Fatikasari menghasilkan anak kembar pada kehamilan kedua. Anak kembar laki-laki ini pun diberi nama Tengku Omar dan Tengku Keanu.
9. Irfan Hakim
foto: Instagram/@irfanhakim75
Pada kehamilan kedua istri Irfan Hakim, presenter sekaligus aktor itu dikaruniai putri kembar. Kedua putrinya itu pun dinamai Rakana Hakim dan Raina Hakim.
10. Bayu Oktara
foto: Instagram/@bayuoktara
Presenter sekaligus pesinetron Bayu Oktara juga memiliki anak kembar dari pernikahannya dengan Elsi Adianti.
11. Firda Radjak
foto: Instagram/@nakulasadewa_now
Aktor senior Firda Radjak memiliki anak kembar bernama Nakula dan Sadewa. Putra kembar Firda ini pun pernah membintangi film Summer Breeze pada tahun 2008.
12. Fariz Rustam Munaf
foto: istimewa
Musisi Fariz Rustam Munaf memiliki sepasang putri kembar yang kini sudah dewasa bernama Ravenska dan Rivenski.
13. Ustaz Solmed
foto: Instagram/@ustad_solmed
Sholeh Mahmoed Nasution atau yang akrab disapa Ustaz Solmed dikaruniai anak kembar dari pernikahannya dengan aktris cantik April Jasmine.
14. Ratna Galih
foto: Instagram/@ratnaagaliih
Kabar terbaru tentang anak kembar datang dari aktris Ratna Galih. Pada kehamilan keempatnya ini, hasil USG Ratna menunjukkan bahwa ia mengandung anak kembar.