1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
29 November 2016 17:09

16 Penampilan Rani Mukerji si Tina Kuch Kuch Hota Hai, cantiknya awet

Dia membintangi lebih dari 50 judul film dan mendapat 20 penghargaan. Ahada Ramadhana

Brilio.net - Kamu masih ingat dengan sosok Tina Malhotra di film Bollywood kenamaan Kuch Kuch Hota Hai? Tina adalah putri pimpinan kampus St. Xavier tempat Rahul (Shah Rukh Khan) dan Anjali (Kajol) belajar. Tina kemudian menikah dengan Rahul namun merasa bersalah karena memisahkan kedekatan Anjali dengan Rahul yang telah lama terjalin. Sosok Tina ini diperankan Rina Mukherji, artls legendaris India.

Atau jika kamu ingat sosok Saamiya Siddiqui dalam film drama Veer-Zaara, juga karakter Michelle McNally dewasa di film Black, serta karakter Roshni Shekhawat di film bergenre crime Talaash aka Pursuit, dan lagi sosok polisi yang gigih membongkar jaringan perdagangan anak Shivani Shivaji Roy di film Mardaani. Kesemuanya diperankan oleh aktris asal Mumbai, India kelahiran 21 Maret 1978, Rani Mukerji.

Ayahnya Ram Mukherji dulunya adalah seorang sutradara. Ibunya Krishna Mukherji, dulunya seorang playback singer. Dia adalah sepupu aktris ternama Kajol Mukerji yang kini lebih tenar dengan nama Kajol Devgan pasca menikah dengan Ajay Devgan.

Rani mengawali karir secara profesional pada 1996. Debut filmnya adalah Biyer Phool, garapan sang ayah. Sebenarnya dua tahun sebelumnya Rani telah ditawari menjadi pemeran utama wanita oleh sutradara Salim Khan di film Aa Gale Lag Jaa, namun sang ayah belum mengizinkannya berkarir penuh di film sebab dirasa masih terlalu muda. Usianya kala itu 16 tahun. Kini tak kurang dari 50 film telah dibintanginya. Beberapa film mengantarkannya meraih 20an penghargaan.

Berikut ini beberapa penampilannya dari masa ke masa selama membintangi banyak film. Dirilis brilio.net dari beberapa sumber, Selasa (29/11) Tak banyak perubahan fisiknya. Cantiknya awet sejak dulu!

1. Ini masa kecilnya.


foto: indianexpress.com


2. Menjadi pemeran pendukung di film berbahasa Bengali garapan sang ayah Biyer Phool (1996).

foto: indianexpress.com


3. Dalam film Raja Ki Aayegi Baraat (1997)

foto: indianexpress.com


4. Rani Mukherji menjadi lawan main Aamir Khan di film Ghulam (1998). Soundtrack Aati Kya Khandala di film ini tenar pada masa itu.

foto: indianexpress.com


5. Di film garapan Karan Johar Kuch Kuch Hota Hai (1998) bersama sepupunya yang lebih tua 4 tahun. Dari film ini dia mendapat Best Actress in a Supporting Role dari Popular Award.

foto: indianexpress.com


6. Tahun 2000 dia mengisi peran di film Badal dan Bichoo, keduanya menjadi lawan main Bobby Deol.

foto: indianexpress.com


7. Pada 2002 di film Mujhse Dosti Karoge! bersama Hrithik Roshan dan Kareena Kapoor.

foto: indianexpress.com


8. Di film drama romantis Saathiya menjadi lawan main Vivek Oberoi. Ini adalah remake dari film box office berbahasa Tamil, Alaipayuthey.

foto: indianexpress.com


9. Di film Veer-Zaara sebagai lawyer asal Pakistan bersama Shah Rukh Khan dan Preity Zinta


foto: indianexpress.com


10. Di film Black (2005) bersama Amitabh Bachchan.

foto: indianexpress.com


11. Di film Ta Ra Rum Pum (2007) menjadi lawan main Saif Ali Khan.

foto: indianexpress.com


12. Saawariya (2007)

foto: indianexpress.com


13. Dalam No One Killed Jessica (2011)

foto: indianexpress.com


14. Rani Mukerji dalam Pursuit (2012)

foto: imdb.com


15. Dalam Bombay Talkies (2013)

foto: imdb.com


16. Rani adalah lulusan Ilmu Rumah dari SNDT Women's University. Dia juga melatih tari Odissi.



foto: indianexpress.com

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags