Brilio.net - Setiap orang pasti pernah mengalami hal berat atau kurang menyenangkan dalam hidupnya. Tak terkecuali seorang publik figur, seperti Brisia Jodie sekalipun. Jauh sebelum dirinya terkenal, kekasih Julian Jacob ini ternyata memiliki kisah sedih yang belum banyak diketahui publik.
Lewat acara Fame Talks yang digelar oleh Fimela, dara kelahiran 1996 ini menceritakan kisah-kisahnya. Dalam pengakuannya, Jodie berkata bahwa ia memiliki kehidupan masa remaja yang tak sepenuhnya menyenangkan karena terlampau sering di-bully.
Kendati demikian, partner duet Arsy Widianto dalam lagu Rindu dalam Hati ini tetap bersyukur dan tak patah semangat begitu saja. Di sisi lain, munculnya hinaan tersebut pun justru membuat dirinya menjadi pribadi yang makin kuat.
Nah, lalu seperti apa ya kisah selengkapnya? Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (16/12), berikut 4 kisah masa remaja Brisia Jodie yang jarang terungkap.
1. Pernah botak.
BACA JUGA :
Potret bridal shower 10 pesinetron, pasrah didandani nyeleneh
foto: Instagram/@brisiajodie96
Tak banyak yang tahu bahwa ternyata Brisia Jodie sempat menggunduli kepala. Finalis Indonesian Idol itu mengaku bahwa dahulu rambutnya sempat bermasalah.
"Iya dulu pernah (botak). Botak aja seru. Ronaldowati. Aku juga skinhead ampe botak setengah, pernah. Rambutku sebenarnya rusak, ada masalah gitu," ucapnya, dikutip dari Liputan6.
2. Pakai rambut palsu.
BACA JUGA :
Intip isi WA Daniel Mananta untuk Boy William, tulis pesan menyentuh
foto: Instagram/@brisiajodie96
Kala itu, Brisia Jodie lantas kerap menggunakan wig usai botak. Saat mengenang masa lalunya, ia pun teringat bahwa terdapat sebuah kejadian lucu saat ia mengenakan rambut palsu tersebut.
"Aku kan sekolah ya, main skipping, terus wignya lepas. Lagi main game di mal, lepas," ujar Brisia Jodie sembari terkekeh.
3. Sering di-bully.
foto: Instagram/@brisiajodie96
Jauh sebelum terkenal, Jodie pernah merasakan pengalaman kurang menyenangkan. Ia kerap menjadi korban perundungan teman-temannya karena fisiknya.
"Waktu kecil aku tuh mirip ulat bulu, di-bully karena itu, sampai sekarang. Aku nggak pernah mengubah bentuk muka aku, apapun itu," kata Brisia Jodie.
4. Tetap bersyukur.
foto: Instagram/@brisiajodie96
Kendati begitu, bagi Jodie hinaan tersebut hanyalah angin lalu. Bully-an yang didapatinya tidak memengaruhi dan membuatnya terpuruk. Pasalnya, menurutnya fisik bukanlah sesuatu yang penting.
"Aku kalau dikatain fisik gitu nggak ngena gitu lho. Ngapain sih, fisik cuma titipan, cover doang. Aku selalu terima kasih sama Tuhan. Aku tumbuh dengan baik dengan bersyukur. Manusia itu lahir dengan baik. Orang-orang selalu ngomong standar kecantikan, padahal yang menciptakan standar kan orang itu sendiri," ucap Jodie.