1. Home
  2. »
  3. Selebritis
11 Juni 2019 05:01

4 Seleb cantik pilih bulan madu ke New Zealand, termasuk Syahrini

Keindahan alam menjadi daya tarik berbulan madu di New Zealand. Fariz Faizul

Brilio.net - Selandia Baru atau New Zealand adalah negara dengan pemandangan yang sangat indah. Pesona alamnya tak jarang membuat wisatawan tertarik untuk mengunjungi negara tersebut. Selain cocok untuk hiburan, New Zealand juga sangat tepat untuk berbulan madu.

Tak sedikit selebriti yang memutuskan untuk bulan madu ke Selandia Baru. Namun sampai hari ini, tak banyak artis Indonesia berkunjung ke Selandia Baru untuk berbulan madu. Sebagian besar dari mereka memilih untuk road trip hingga menikmati wisata bersama keluarga.

Sejauh ini, kebanyakan artis Indonesia lebih memilih negara-negara di wilayah Asia, Eropa maupun Amerika. Berbeda dengan artis lain, beberapa seleb cantik berikut ini negara bekas jajahan Inggris ini menjadi tempat berbulan madu. Mereka sangat menikmati bulan madu bersama pasangan ke berbagai tempat.

Siapa saja artis cantik tersebut? Berikut brilio.net kumpulkan beberapa artis yang menghabiskan waktu bulan madu di New Zealand, Selasa (11/6).

1. Syahrini dan Reino Barack.

BACA JUGA :
Nih 4 wisata romantis di Semarang yang cocok buat bulan madu


foto: Instagram/@princessyahrini

Setelah heboh dengan gelar perebut kekasih orang, pelantun lagu 'Sesuatu' itu mengunggah kemesraan dengan Reino Barack di New Zealand. Pada foto yang diunggah Syahrini di Instagram, keduanya menikmati pemandangan Lake Wakatipu. Syahrini dan Reino juga menikmati keindahan negara tersebut dengan menaiki helikopter.

2. Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara.

BACA JUGA :
8 Momen Syahrini & Reino Barack bulan madu ke New Zealand, romantis

foto: Instagram/@nadinelist

Awalnya Nadine dan Dimas merahasiakan tempat bulan madu mereka. Warganet yang penasaran pun mencari tahu negara mana yang mereka kunjungi. Setelah beberapa saat, Nadine Chandrawinata memberikan kode kata berbahasa Maori, bahasa suku asli New Zealand. Berbeda dengan Syahrini dan Reino Barack mengitari Selandia Baru dengan helikopter, Nadine menyiapkan road trip camper van untuk berbulan madu bersama Dimas.

3. Femmy Permatasari dan Alfons Martinus.

foto: Instagram/@femmypermatasari

Femmy Permatasari menikah dan berbulan madu di New Zealand bersama suami pengusaha kaya raya Alfons Martinus. Keduanya sangat berbahagia saat mengunjungi lokasi syuting The Lord Of The Rings. Tak hanya berdua, Femmy dan Alfons juga mengajak keluarga tercinta.

4. Acha Septriasa dan Vicky Kharisma.

foto: Instagram/@septriasaacha

Tak lama setelah menikah pada 2016 lalu, Acha Septriasa dan suami berbulan madu ke luar negeri. Acha memilih Selandia Baru karena banyak terdapat tempat romantis. Selain menikmati alam Selandia Baru, Acha dan Vicky juga menonton konser Coldplay.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags