1. Home
  2. »
  3. Selebritis
25 Oktober 2019 20:32

4 Seleb gelar pesta mewah anniversary pernikahan, bertabur artis

Tak hanya menggelar pesta, ada yang memberi kado spesial pada pasangannya. Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Pernikahan merupakan salah satu impian terbesar seseorang dalam hidupnya. Momen ketika seseorang mantap melanjutkan hubungan ke jenjang yang serius setelah lama mengenal satu sama lain. Dalam sebuah pernikahan, pasti banyak doa serta harapan yang diinginkan. Mulai dari memiliki keturunan hingga bisa melewati hari-hari bersama sampai tua. Suka-duka, sehat-sakit dilalui bersama-sama.

Sebagai wujud cintanya pada pasangan, saat hari anniversary pernikahan tiba, banyak orang yang biasanya ingin memberikan kejutan dan kado manis untuk pasangannya. Bahkan nggak sedikit pula lho yang sampai menggelar pesta mewah mengenang kembali pernikahannya.

BACA JUGA :
8 Potret pesta anniversary Ruben dan Sarwendah, meriah abis


Berikut ini brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Jumat (25/10), seleb-seleb yang menggelar pesta anniversary pernikahan, ada yang sampai dihadiri sejumlah selebriti Tanah Air.

1. Ruben Onsu dan Sarwendah.

BACA JUGA :
10 Momen kejutan Ruben untuk Sarwendah di ultah pernikahan

foto: Instagram/@didha.agusta

Di hari anniversary pernikahan ke-6, Ruben Onsu memberikan hadiah yang tak biasa untuk istrinya, Sarwendah. Ia menghadiahkan sebuah tempat belajar yang diberi nama 'Tempat Belajar Bunda Sarwendah'.

Tak cuma itu, keduanya juga merayakan anniversary dengan pesta meriah. Ruben, Sarwendah, serta ketiga anaknya menggunakan baju khas Belanda. Pesta dihadiri oleh sejumlah selebriti ternama Tanah Air.

2. Mayangsari dan Bambang Trihatmojo.

foto: istimewa

Tahun 2017 lalu, Mayangsari dan Bambang Trihatmojo menggelar pesta merayakan halal bilahal saat lebaran. Momen ini sekaligus merayakan anniversary pernikahan dan syukuran rumah barunya. Para selebriti turut hadir dalam pesta ini, seperti Iis Dahlia dan Cut Keke. Tak sedikit tamu yang hadir mengenakan busana batik.

3. Ashanty dan Anang Hermansyah.

View this post on Instagram

A post shared by Ashanty (@ashanty_ash) on

Di ulang tahun pernikahannya yang ke-6 pada 2018 silam, Anang dan Ashanty mendapat kejutan vow renewal atau yang lebih dikenal merayakan kembali cinta satu sama lain lewat pembaruan janji pernikahan.

Ashanty tampil mengenakan gaun putih dengan hiasan bunga di kepala bak seorang pengantin. Anang dan keempat anaknya juga tak ketinggalan mengenakan baju senada berwarna putih. Acara yang bernuansa putih dan dipenuhi bunga-bunga tersebut berjalan dengan suasana romantis dan hangat.

4. Siti Nurhaliza dan Datuk Khalid Mohammed Jiwa.

foto: Instagram/@ctdk

Siti Nurhaliza dan Datuk Khalid merayakan 12 tahun pernikahannya 2018 lalu. Perayaan semakin sempurna lantaran di tahun itu Siti dan Datuk dikaruniai seorang anak bernama Siti Aafiyah setelah 11 tahun penantian.

"Alhamdulillah.. Majlis ulangtahun perkahwinan ke 12," ujarnya seperti dikutip dari Instagramnya.

Dalam momen ini, Siti tampak cantik dengan gaun panjang berwarna merah. Kue ulang tahun pernikahan keduanya mewah dan dilengkapi dengan bendera Malaysia.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags