Brilio.net - Platform streaming film, Netflix baru-baru ini meluncurkan tujuh karya original yang akan rilis di penghujung tahun 2022 dan awal tahun 2023. Salah satu film yang ditunggu-tunggu penayangannya adalah The Big 4.
Film ini menceritakan tentang kisah seorang detektif yang menyelidiki kematian ayahnya dan mengikuti jejak hingga ke sebuah pulau tropis. Tayangan bergenre action ini dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris papan atas Indonesia mulai dari Abimana Aryasatya, Marthino Lio, Putri Marino, Arie Kriting, Lutesha, dan Kristo Immanuel.
BACA JUGA :
7 Film Joko Anwar yang tayang di Netflix, ada Nightmares and Daydreams
"Semoga The Big 4 bisa sedikit memperkenalkan itu. Ini film pertama saya di mana kekerasan dan kekacauan menjadi bagian dari unsur komedinya," ujar Sutradara film The Big 4, Timo Tjahjanto saat konferensi pers yang dihadiri brilio.net pada, Kamis (15/12).
Resmi rilis pada 15 Desember 2022, berikut 5 alasan The Big 4 menarik untuk ditonton.
BACA JUGA :
Tes ini ungkap serial Netflix yang menggambarkan kehidupan asmaramu