1. Home
  2. »
  3. Selebritis
24 Maret 2021 08:06

5 Fakta Rey Mbayang dan Dinda Hauw positif Covid-19, alami anosmia

Rey sempat mengalami gejala anosmia dan juga demam tinggi. Rizka Mifta
foto: Instagram/@rey_mbayang

Brilio.net - Pasangan seleb Rey Mbayang dan Dinda Hauw dinyatakan positif terjangkit virus Covid-19. Kabar ini disampaikan langsung oleh Rey Mbayang melalui akun Instagramnya. Cowok berusia 22 tahun itu menunjukkan surat hasil laboratorium pemeriksaan pada Sabtu (20/3) lalu. Hasilnya pun tertulis pasangan muda ini positif terinfeksi virus corona. Mendengar informasi ini, rekan sesama seleb dan para penggemar pun memberikan doa untuk keduanya. Terutama juga untuk kesehatan Dinda Hauw yang tengah mengandung anak pertamanya.

Mengaku sempat bersama dengan rombongan pasien positif, baik Dinda maupun Rey diketahui masih mendapatkan hasil negatif Covid-19. Namun kini keduanya harus menjalani proses isolasi mandiri untuk memulihkan kesehatan. Pasalnya diketahui Rey dan Dinda sempat mengalami beberapa perubahan kondisi seperti anosmia, hilangnya indra perasa dan penciuman.

BACA JUGA :
10 Pesona Zaskia Gotik pakai rambut palsu, beda dari biasanya


Simak seperti apa kondisi terkini Rey Mbayang dan Dinda Hauw dalam ulasan brilio.net dari Liputan6.com pada Rabu (24/3) berikut ini.

1. Alami anosmia.

BACA JUGA :
Jadi istri bangsawan, intip potret lawas 8 seleb saat menikah

foto: Instagram/@rey_mbayang

Virus corona mengakibatkan sejumlah gejala timbul pada tubuh. Begitu juga dengan Rey Mbayang dan Dinda Hauw yang telah mengabarkan bahwa keduanya memiliki hasil positif Covid-19. Menurut manajer Rey Mbayang, Wawan Datu kepada awak media, Senin (22/3), Rey sempat mengalami gejala anosmia dan juga demam tinggi.

"Dia sempat gejala hilang rasa, penciuman, dan sempat demam tinggi," ungkap Wawan.

2. Dinda alami gejala yang mirip dengan Rey.

foto: Instagram/@rey_mbayang

Usai mengetahui kondisi itu, pasangan seleb yang menikah pada 10 Juli 2020 lalu itu akhirnya melakukan swab test. Hal ini dilakukan lantaran Dinda menunjukkan gejala yang mirip dengan Rey Mbayang.

"Dinda demam-demam saja. Yang agak lumayan kondisinya sih si Rey-nya," lanjut Wawan.

3. Hasil rontgen tak menunjukkan masalah serius.

foto: Instagram/@rey_mbayang

Dengan kondisi itu, Wawan menambahkan bahwa ia merasa bersyukur pasangan seleb ini hanya mengalami kehilangan indera perasa dan penciuman. Dalam artian, dari segi hasil rontgen, keduanya tak diketahui memiliki masalah serius pada paru-paru mereka.

"Penciuman sama rasa makanan aja (masih), tapi hasil rontgennya aman, baik-baik aja," jelasnya.

4. Menjalani isolasi mandiri.

foto: Instagram/@rey_mbayang

Kini, sejak dinyatakan positif Covid-19, Rey Mbayang dan Dinda menjalani proses isolasi mandiri di rumah. Sementara itu, terlihat Dinda memberikan kabar kepada penggemar melalui Instastory, bahwa kondisinya kini sudah mulai membaik.

5. Sempat bersama rombongan positif.

foto: Instagram/@rey_mbayang

Sebelumnya, Rey Mbayang menjelaskan dalam akun Instagramnya, bahwa ia dan Dinda sempat menjalani kontak dengan pasien positif. Namun saat itu kondisi ia dan sang istri masih dalam keadaan negatif.

"Setelah ngelewatin beberapa kondisi dimana kita berdua tetap negatif walaupun beberapa kali 1 rombongan sama pasien positif, akhirnya tiba juga waktunya," cerita Rey.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags