1. Home
  2. »
  3. Selebritis
7 Januari 2021 08:40

5 Seleb ini kembaran baju dengan artis Korea, Glenca Chysara disorot

Harga busana yang mereka kenakan pun fantastis. Deta Jauda Najmah

Brilio.net - Sebagai publik figur, penampilan para selebriti selalu mencuri perhatian. Bukan hal yang baru pula jika menemukan para seleb yang mengenakan busana dari brand terkenal dunia, seperti Gucci, Dior, dan masih banyak lagi. Menariknya, sejumlah seleb Tanah Air ada yang kedapatan menggunakan baju kembar dengan artis Korea.

Terbaru ada Glenca Chysara pemeran Elsa di Ikatan Cinta yang sempat tiga kali terlihat menggunakan outfit yang sama dengan Seo Ye-ji, pemeran Ko Moon-young di drama Its Okay To Not Be Okay. Kolase foto mereka pun banyak diunggah oleh akun fanbase dan akun fashion seleb.

BACA JUGA :
Potret Glenca Chysara kembaran baju dengan Seo Ye-ji, curi perhatian


Berikut potret lima seleb yang kembaran baju dengan artis Korea, seperti dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (7/1).

1. Saat tengah berlibur, outfit yang dikenakan Nagita Slavina ternyata kembar dengan Jennie Blackpink. Keduanya menggunakan jaket merk Sandro yang harganya berkisar Rp 5,6 juta.

BACA JUGA :
Momen 5 seleb pakai busana mirip Kate Middleton, memesona

foto: Instagram/@pecintaladygigi

2. Nia Ramadhani dan Kim Ji-won sempat mengenakan dress berwarna biru keluaran merek terkenal, Dior. Keduanya juga sama-sama memakai busana tersebut saat pemotretan.

foto: Instagram/@niaramadhanifashion

3. Penampilan Syahrini yang satu ini juga sempat mencuri perhatian karena memakai gaun kembar dengan Jung Eun-chae di drama The King Eternal Monarch. Gaun dari brand Alexander Mcqueen ini ditaksir seharga Rp 15 juta.

foto: Instagram/@fashionsyahrini

4. Pakai gaun yang sama, begini penampilan Luna Maya dan IU. Gaun dari brand Gucci ini merupakan tipe Heritage GG Lame Dress yang ditaksir seharga Rp 51 juta.

foto: Instagram/@fashionlunamaya

5. Glenca Chysara pemeran Elsa di Ikatan Cinta tampak mengenakan White Hollow Dress mirip dengan yang dipakai Seo Ye-ji di drama Its Okay To Not Be Okay.

foto: Instagram/@kimjih26

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags