1. Home
  2. »
  3. Selebritis
12 Februari 2022 03:03

5 Seleb ini ternyata punya kedai bakso, terbaru Vicky Prasetyo

Warung bakso Vicky Prasetyo terbilang cukup luas dengan dominasi warna putih dan oranye. Lola Lolita
foto: Instagram/@baksobossamson ; @bakso_irfanhakim

Brilio.net - Membangun bisnis di bidang kuliner memang sudah banyak ditekuni selebriti ternama Tanah Air. Mulai dari makanan ringan, kue, makanan khas ayam - seperti dilakoni Ruben Onsu. Serta masih banyak jenis usaha kuliner lainnya.

Salah satu yang tak kalah menarik perhatian adalah kedai bakso. Pada 15 Januari 2022 presenter, Vicky Prasetyo membuka usaha kuliner kedai bakso di kawasan Tambun Selatan, Bekasi. Potret warung bakso itu pun sempat dibagikan Vicky ke Instagram pribadinya.

BACA JUGA :
11 Potret transformasi Hyun Bin, masa kecil disebut mirip Son Ye-jin


Warung bakso Vicky Prasetyo terbilang cukup luas dengan dominasi warna putih dan oranye. Dia juga mempunyai pegawai yang tak sedikit. Menurut beberapa sumber, harga yang ditawarkan tergolong murah dan sama seperti warung bakso pada umumnya.

Nah selain Vicky Prasetyo tentunya ada beberapa artis lainnya yang juga memiliki usaha kedai bakso. Siapa saja mereka? Berikut brilio.net lansir dari berbagai sumber, Sabtu (12/2).

1. Vicky Prasetyo.

BACA JUGA :
9 Momen kedekatan Verrell Bramasta dan Ferry Irawan, selalu kompak

foto: Instagram/@baksobossamson

Pada saat peresmian warung baksonya, Vicky membuat syukuran kecil-kecilan dengan mengundang anak yatim. Momen ini terlihat begitu menyenangkan dan antusias masyarakat pun begitu besar.

Warung bakso yang diberi nama Bos Samson ini terlihat seperti warung bakso pada umumnya. Bahkan pemilihan meja pun tidak ada yang istimewa. Namun tetap nyaman bagi pengunjung. Dominasi warna putih dan oranye, warung ini terlihat begitu bersih.

2. Irfan Hakim.

foto: Instagram/@bakso_irfanhakim

Irfan Hakim juga memiliki usaha kedai bakso dengan konsep home made. Menurut beberapa sumber, bahan-bahan yang digunakan diklaim menggunakan bahan yang sehat sehingga baik dikonsumsi dalam jangka lama.

foto: Instagram/@bakso_irfanhakim

Tidak hanya menu bakso saja, namun Irfan Hakim juga melengkapi menu kulinernya dengan mie ayam dan siomay yang dipatok seharga Rp 20.000 per porsi.

3. Tukul Arwana.

foto: YouTube/Ken & Grat

Sukses sebagai presenter kondang, Tukul kemudian membuat sejumlah bisnis, mulai dari kos-kosan hingga kuliner. Untuk kuliner, Tukul memilih kedai bakso yang berlokasi di Jakarta Barat.

foto: YouTube/Ken & Grat

Ada beberapa menu yang disajikan, diantaranya bakso Tahu Sutra, Bakso Sumsum, dan Bakso Barbeque Madu. Harga bakso di sini juga cukup murah, hanya Rp 20.000 saja per porsi. Kedai bakso Tukul ini terbilang cukup luas dan sangat nyaman untuk pengunjung.

4. Bakso Atun.

foto: Instagram/@warungbaksoatun

Bakso Atun ini merupakan milik Suti Karno. Tentunya nama Atun diambil lantaran cukup populer di sinetron Si Doel Anak Sekolahan. Kedai bakso ini memiliki tagline "Bakso Atun Diolah Penuh Cinta". Harga yang ditawarkan juga cukup murah, yakni Rp 15.000 per porsi.

5. Agung Hercules.

foto: Instagram/@agunghercules88

Mendiang Agung Hercules juga memiliki bisnis warung bakso. Namun ada yang menarik dari menu bakso yang disajikan, yakni berbentuk barbel. Tidak hanya itu saja, mangkok, sendok, botol saus hingga meja dan kursinya pun berbentuk barbel.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags