Brilio.net - "Mungkin inilah rasanya, rasa suka pada dirinya..." Siapa yang membaca sepenggal lirik tersebut sambil nyanyi? Yup, lagu berjudul Kamu yang dinyanyikan oleh boy band Coboy Junior memang sangat populer beberapa tahun lalu.
Beranggotakan Iqbaal, Bastian, Aldy, dan Kiki, mereka memulai debut pertama pada tahun 2011 lalu. Bahkan sampai saat hari ini popularitas para personilnya seakan nggak pernah pudar.
BACA JUGA :
7 Momen Kiki eks CJR lulus sidang skripsi, sang ibu menangis bahagia
Coboy Junior sempat berubah nama menjadi CJR dengan Bastian Steel tak ikut serta. CJR memulai perjalanannya tanpa Bastian pada 2014. 3 tahun berselang, CJR memutuskan untuk bubar pada 2 Desember 2017.
Kini setelah bubar hampir 5 tahun yang lalu, anggota Coboy Junior pun memilih meniti karier masing-masing sebagai penyanyi maupun aktor. Selain itu, penampilan mereka pun sudah berubah drastis loh.
Lantas, seperti apa ya transformasi Coboy Junior dari awal karier hingga kini makin glowing? Simak potretnya seperti dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Selasa (25/7).
BACA JUGA :
Segera menikah, ini 7 potret dulu & kini Teuku Rizky eks personel CJR
1. Coboy Junior memulai karier sebagai grup musik di belantika musik Tanah Air pada 2011.
foto: Instagram/@coboyjunior_cjr_
2. Selain single Kamu, deretan lagu populer lainnya seperti #Eeaaa, Ngaca dulu deh, hingga Terhebat sukses membawa boyband cilik ini makin diidolakan dan berhasil mencuri hati masyarakat.
foto: kapanlagi.com
3. Coboy Junior berhasil rilis 2 album bertajuk CJR dan Lebih Baik.
foto: Instagram/@coboyjunior_cjr_
4. Kekompakan 4 penyanyi ini sangat dieluh-eluhkan Comate (fans Coboy Junior).
foto: Instagram/@coboyjunior_cjr_
5. Di awal kariernya, mereka terlihat begitu imut-imut.
foto: Instagram/@teukuryz
6. Tak hanya bermusik, grup Coboy Junior juga merambah dunia seni peran dengan bermain di beberapa film seperti Jenderal Kancil.
foto: kapanlagi.com
7. Pada tahun 2014, Coboy Junior harus kehilangan satu personel bernama Bastian Steel.
foto: Instagram/@coboyjunior_cjr_
8. Usai ditinggal Bastian, Coboy Junior mengubah nama menjadi CJR.
foto: Instagram/@coboyjunior_cjr_
9. Para personel resmi mengumumkan bubar setelah enam tahun berkarier bersama.
foto: Instagram/@itchy.baallzz_
10. 5 Tahun setelah bubar, mereka sibuk menjalani kehidupan masing-masing.
foto: Instagram/@iqbaal.ecrib
11. Meski telah lama pisah, mereka tetap terlihat kompak berkumpul.
foto: Instagram/@coboyjrcomate