Brilio.net - Produk dari industri hiburan Bollywood seperti punya tempat tersendiri bagi para penikmat film dan serial di Indonesia. Ada banyak alasan mengapa film dan serial India begitu digandrungi. Dari segi kisah, banyak film dan serial India yang terasa relate dengan kehidupan sehari-hari. Hingga kini pun, film dan serial India masih sering ditayangkan di televisi nasional.
Nah, seiring dengan kesuksesan film dan serial, nama-nama pemain yang terlibat di dalamnya pun ikut populer. Beberapa di antara aktor asal India ini juga punya basis fans yang cukup besar di Indonesia. Bahkan dikatakan lebih populer di Indonesia daripada negara asalnya lho.
Penasaran siapa saja? Berikut enam aktor Bollywood yang lebih populer di Indonesia daripada negara asalnya, seperti dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (4/6).
1. Shaheer Sheikh.
BACA JUGA :
Gaya 7 seleb Bollywood antar anak sekolah, Kareena Kapoor disorot
foto: Instagram/@shaheernsheikh
Kepopuleran Shaheer Sheikh di Indonesia memang tak perlu diragukan. Perannya sebagai Arjuna di serial Mahabharata sukses membuatnya jadi idola.
Sudah berkarier di Indonesia selama dua tahun, Shaheer muncul di berbagai judul sinetron, film, hingga host di acara game show. Ia juga menjadi sorotan karena sempat dekat dengan pedangdut Ayu Ting-Ting.
2. Ravi Bhatia.
BACA JUGA :
6 Potret hangat Soha Ali Khan mengasuh putrinya, sosok keibuan
foto: Instagram/@ravi.bhatia
Selanjutnya ada Ravi Bhatia, aktor yang menarik perhatian lewat peran Salim di serial Jodha Akbar. Nggak kalah dari Shaheer, Ravi Bhatia juga punya banyak fans di Indonesia.
Ia muncul di berbagai TV show dan sempat menjadi cameo dalam beberapa sinetron. Pada tahun 2016 lalu, Ravi juga menikahi pramugari asal Indonesia lho.
3. Vishal Singh.
foto: Instagram/@vishal.singh 789
Vishal Singh, pemeran Jigar di serial Gopi ini juga disebut-sebut sebagai aktor yang lebih populer di Indonesia. Ia juga sempat menjadi host di game show dan dikabarkan dekat dengan Jessica Iskandar.
4. Shakti Arora.
foto: Instagram/@shaktiaurora
Pemeran Ranveer, Shakti Arora juga populer di Indonesia. Ia pernah bermain dalam sinetron Cinta di Pangkuan Himalaya dan muncul dari banyak acara talk show.
5. Mrunal Jain.
foto: Instagram/@mrunaljainofficial
Selanjutnya ada Mrunal Jain, pemeran Akash di serial Uttaran. Ketika sampai di Indonesia, ia mengaku begitu tersentuh dengan aksi penggemarnya. Bahkan karena jadwal yang padat, kala itu Mrunal sempat membawa serta keluarganya untuk datang ke Indonesia.
6. Ankit Bathla.
foto: Instagram/@ankitbathla10
Terakhir, ada Ankit Bathla pemeran Druv di serial Thapki. Masih aktif di dunia hiburan India, nyatanya Ankit Bathla juga lebih populer di Indonesia lho. Akun Instagram sang aktor pun masih sering dibanjiri komentar dari penggemar di Indonesia.