Brilio.net - Drama yang populer 2020, Hi Bye Mama dibintangi oleh Kim Tae-hee dan Lee Kyu-hyung sukses menyita perhatian penonton. Kim Tae-hee yang memang dikenal jago memerankan segala peran, tak pernah membuat para penggemarnya kecewa. Dalam drama ini, Tae-hee berperan sebagai Cha Yu-ri, seorang ibu muda yang harus meninggalkan suami dan anaknya untuk selamanya.
Jo Kang-hwa sangat mencintai istrinya, itu sebabnya ia tidak bisa melupakan Cha Yu-ri dan mulai berubah semenjak kematian istrinya. Baru-baru ini tvN merilis foto-foto pernikahan Cha Yu-ri dan Jo Kang-hwa dalam drama. Keduanya terlihat sangat serasi, banyak warganet yang kagum dan mengatakan keduanya cocok bersama.
Pasangan Cha Yu-ri dan Jo Kang-hwa memang memiliki chemistry yang kuat dalam drama. Namun dalam kehidupan nyata, Kim Tae-hee sudah memiliki pujaan hati yang telah dinikahinya, yaitu Jung Ji-hoon. Rain adalah seorang penyanyi solo terkenal di Korea. Nggak hanya itu, drama Full House yang pernah diperankan oleh Rain juga populer pada zamannya.
Kim Tae-hee dan Rain menikah pada 2017. Pernikahan yang digelar terlihat sederhana namun khidmat. Beberapa seleb Korea pun turut hadir untuk mengucapkan selamat. Lantas seperti apa yang perbedaan gaya pernikahan Kim Tae-hee dalam drama dan di dunia nyata? Berikut ini brilio.net rangkumkan untuk kamu dari berbagai sumber, Rabu (18/3).
1. Sama-sama menggunakan gaun berwarna putih, Kim Tae-hee menyanggul rambutnya agar terlihat rapi. Sedangkan dalam drama rambutnya dibiarkan tergerai. Tae-hee juga menggunakan gaun berlengan panjang saat di pernikahan nyatanya.
BACA JUGA :
8 Drama Korea tayang April 2020, ada The King: Eternal Monarch
foto: Instagram @kimtaehee_one & Kapanlagi.com
2. Pernikahan aslinya, Tae-hee mengenakan gaun baby doll dengan lengan panjang. Dalam drama justru sebaliknya tuh. Namun dalam potret tersebut, Tae-hee sama-sama bergandengan mesra.
BACA JUGA :
Ini harga fantastis 10 outfit Park Seo-joon di drama Itaewon Class
foto: Instagram @kimtaehee_one & Kapanlagi.com
3. Tae-hee terlihat memegang bunga di kedua pose tersebut. Namun dalam dunia aslinya, bunga yang dipegang lebih kecil dibandingkan dengan foto dalam drama.
foto: Instagram @kimtaehee_one & Kapanlagi.com
4. Meskipun sama-sama menggunakan jas dan dasi kupu-kupu, warna setelan jas yang dipakai oleh Rain dan Lee Kyu-hyung berbeda. Rain juga menambahkan aksesoris bunga pada bagian saku jas.
foto: Instagram @kimtaehee_one & Kapanlagi.com
5. Kali ini Tae-hee dan Rain menggunakan busana yang berbeda, Tae-hee terlihat manis dengan baju seperempat lengannya itu.
foto: Instagram @kimtaehee_one & Kapanlagi.com
6. Last but not least, kedua potret asli dengan drama ini memperlihatkan bahwa senyum Tae-hee cantiknya bukan kaleng-kaleng. Gaun yang dipakai Tae-hee sederhana namun tetap anggun. Sedangkan dalam drama Tae-hee mengenakan dress panjang yang menawan.
foto: Instagram @kimtaehee_one & Kapanlagi.com