1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
26 Oktober 2016 20:02

6 Komedian ini beralih profesi jadi politisi, sukses nggak nih?

Ada yang sukses, namun ada yang pula yang gagal. Nafilah

Brilio.net - Indonesia memiliki banyak komedian dengan kelucuan yang berbeda antara satu dengan lainnya. Nah, beberapa komedian Indonesia ada yang pernah banting stir jadi politisi lho.

Beberapa sih, memang sudah terlihat memiliki karakter ke arah politik. Tapi, banyak juga lho yang mendadak terjun menjadi politisi secara mengejutkan. Beberapa di antara komedian tersebut sukses menembus bangku wakil rakyat, tapi ada juga sih yang gagal.

Nah, siapa saja ya komedian yang pernah menjajal kiprah di panggung politik Indonesia?

Berikut 6 komedian yang pernah terjun ke dunia politik Indonesia, seperti dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (26/10):


1. Nurul Qomar.

BACA JUGA :
15 Foto seksi Kathy Indera, kabarnya mantan pacar Stefan William


foto: Merdeka

Komedian yang dibesarkan oleh grup lawak Tomtam Group ini sudah lama berkecimpung di dunia hiburan Indonesia. Di panggung politik, Qomar pernah menjabat sebagai anggota DPR RI masa jabatan 2004-2014 dari Partai Demokrat.


2. Dedi Gumelar.

BACA JUGA :
10 Potret manisnya Hana Saraswati pacar baru Dylan Carr 'Anak Jalanan'

foto: Merdeka

Pelawak yang lebih terkenal dengan nama Mi'ing ini tergabung dalam grup lawak Bagito. Di panggung politik, Mi'ing pernah menjabat sebagai anggota DPR masa jabatan 2009-2014. Mi'ing pernah mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Karawang pada tahun 2015, namun kalah.


3. Eko Patrio.

foto: Instagram/@Ekopatriosuper

Nama Eko Patrio bukan cuma sukses di dunia komedi, tapi juga sebagai presenter untuk berbagai acara. Di panggung politik, Eko menjabat sebagai anggota DPR untuk masa jabatan 2009-2014 dan 2014-2019. Eko ini sebenarnya bukan orang baru kalau soal politik, kuliahnya aja ambil jurusan Institut Ilmu Sosial dan Politik.


4. Andre Taulany.

foto: Instagram/@Andreastaulany

Aktor, penyanyi, dan komedian ganteng ini secara mengejutkan pernah terjun ke dunia politik dengan mencalonkan diri dalam Pilkada Tangerang Selatan namun gagal. Soal maju lagi di dunia politik, di salah satu acara televisi Andre mengaku tak menutup kemungkinan.


5. Akri Patrio.

foto: Kapanlagi

Akri Patrio pernah mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Kabupaten Bogor. Sayangnya, Akri gagal dalam pencalonan tersebut.


6. Dicky Candra.



foto: Kapanlagi

Di dunia hiburan Indonesia, Dicky Candra terkenal bukan hanya sebagai pelawak tapi juga aktor, MC, bahkan sutradara. Dicky pernah menjabat sebagai Wakil Bupati Garut untuk masa jabatan Juni 2009 hingga Desember 2011.

Seharusnya Dicky Candra menjabat hingga tahun 2013, namun lantaran merasa tak cocok dengan Aceng Fikri yang menjadi Bupati Garut waktu itu akhirnya ia mengundurkan diri.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags