1. Home
  2. »
  3. Selebritis
29 Mei 2019 21:57

6 Seleb ini rekam adegan film di bioskop, padahal dilarang

Sontak aksi mereka tuai kritikan publik. Lola Lolita
foto: Instagram/@lunamaya dan @princessyahrini

Brilio.net - Larangan mengambil gambar dalam bentuk apapun saat menyaksikan film di bioskop tentunya bukan kabar baru lagi. Bahkan sebelum film di mulai, penonton sudah diperingatkan melalui layar bioskop. Salah satunya adalah merekam video, hal ini sama dengan pembajakan.

Namun sayangnya, orang kurang mempedulikan larang tersebut. Di tengah maraknya media sosial, sebagian besar dari mereka jadi sesuka hati menampilkan cuplikan film yang sedang disaksikan. Salah satu kerap menampilkan di Instagram Stories. Dengan melakukan hal itu tentunya sudah melanggar aturan yang berlaku, di mana seseorang dianggap membocorkan beberapa adegan yang ada di film tersebut.

BACA JUGA :
Kelelahan nonton, pria ini tertidur dan terkunci di dalam bioskop


Membajak berarti mengambil hasil ciptaan orang lain tanpa sepengetahuan dan seizin orang tersebut. Tindakan ini lebih tepatnya melanggar dua Undang-undang (UU) yang berlaku di Indonesia, yaitu UU No 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dan UU No 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). Tak main-main, yang melanggar UU ini bisa terancam hukuman 10 tahun penjara dan atau denda Rp 4 miliar.

Nah aksi yang tak pantas ditiru ini ternyata tak hanya dilakukan oleh masyarakat biasa saja, beberapa seleb Indonesia turut melaukan hal serupa, tak heran jika mereka mendapat kecaman dari warganet. Siapa saja mereka? Berikut lansiran brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (29/5).

1. Luna Maya.

BACA JUGA :
Kapok terganggu orang pacaran, cowok ini borong tiket bioskop

foto: Instagram/@lunamaya

Baru-baru ini nama Luna Maya menjadi perbincangan publik lantaran aksinya ketika menyaksikan film Disney live action Aladdin. Ternyata Luna Maya juga menyukai film satu ini, namun sayangnya ia membocorkan adegan dalam film tersebut melalui Instagram Stories-nya. Langsung saja aksinya itu menjadi kecaman warganet. Belum diketahui apakah Luna Maya akan dikenakan sanksi yang berlaku.

2. Via Vallen.

foto: Instagram/@viavallen

Sama halnya dengan Luna Maya, Via Vallen juga melakukan hal serupa, di mana ia juga menyaksikan film Aladdin dan merekam salah satu adegan dalam film tersebut di Instagram Stories-nya. Keduanya memang sudah menghapus rekaman singkat tersebut. Sama dengan Luna Maya belum ada penjelasan apakah ia akan dikenakan sanksi atau tidak.

3. Muhammad Alvin Faiz.

foto: Instagram/@alvin_411

Putra almarhum Ustaz Arifin Ilham juga pernah melakukan hal yang sama pada tahun 2017 silam ketika menyaksikan film Thor: Ragnarok bersama istrinya. Ia merekam salah satu adegan dalam film tersebut. Warganet tampak geram dengan aksinya tersebut, secara terang-terangan mencibir perlakuan Alvin tersebut.

4. Syahrini.

foto: Instagram/@princessyahrini

Pada tahun 2017 silam, Syahrini harus menerima cibiran dari warganet lantaran ulahnya yang merekam cuplikan adegan film Surat Kecil Untuk Tuhan dalam acara gala premier di Grand Indonesia.

Tak hanya sekali, Syahrini bahkan merekam sampai 3 kali cuplikan. Adegan saat Bunga Citra Lestari dan Joe Taslim beradu akting pun terlihat jelas. Aksi Syahrini merekam adegan film di bioskop ini pun mendapat kritikan dan sindiran keras dari para warganet, termasuk sutradara Joko Anwar. Tak lama setelah aksi Syahrini viral, Joko Anwar pun menulis cuitan di akun Twitternya.

"Adek-adek, nonton di bioskop jangan direkam ke IG story, Facebook Live, dan sebangsanya ya. Selain kamu norak, melanggar hukum Jing. Makacii," tulis Joko.

5. Maria Selena.

foto: Instagram/@mariaselena_

Mantan Puteri Indonesia 2011, Maria Selena Nurcahya juga pernah di-bully netizen gara-gara merekam cuplikan film di bioskop. Maria dihujat setelah merekam beberapa adegan film La La Land. Sama seperti Syahrini, hasil rekaman cuplikan film yang masuk nominasi Oscar 2017 itu pun ia unggah di Instagram Stories miliknya.

6. Raffi Ahmad.

foto: Instagram/@raffinagita1717

Raffi Ahmad juga pernah melakukan hal serupa. Kala itu sedang ramai film Pengabdi Setan, saking ia sangat menyukai film itu Raffi Ahmad bahkan sampai menonton film garapan Joko Anwar ini hingga dua kali.

Namun sayangnya ia justru melakukan tindakan yang jelas-jelas sudah di larang. Saat menonton yang kedua kalinya, Raffi Ahmad malah melakukan pelanggaran karena merekam cuplikan film tersebut dan mengunggahnya di akun Instagramnya. Banyak yang menganggap Raffi telah melakukan pembajakan, namun ada pula menganggap kalau tindakannya bisa bermakna promosi mengingat Raffi merupakan seorang public figure.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags