Brilio.net - Mario teguh tengah menjadi perhatian banyak orang. Munculnya Ario Kiswinar Teguh yang mengaku sebagai anak yang tak dianggapnya membuat banyak mata tertuju pada sang motivator. Padahal, selama ini Mario Teguh terkenal dengan citra berwibawa dan setia pada istrinya.
Nah, Mario Teguh sebenarnya mulai dikenal namanya ketika membawakan acara 'Mario Teguh The Golden Ways' di salah satu televisi swasta. Mario sangat terkenal dengan quote-quote bijak seputar bisnis, kehidupan, dan cinta.
BACA JUGA :
Adik Mario Teguh unggah foto bukti Kiswinar anak sang kakak, wah!
Kamu sudah tahu belum Mario Teguh dan latar belakang kehidupannya? Berikut 7 fakta ungkap siapa Mario Teguh yang dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (9/8):
1. Tahun ini Mario Teguh berusia 60 tahun.
BACA JUGA :
Adik Mario Teguh: Kakakku ini ngeyel, udah salah tapi nggak mau tobat!
Mario Teguh lahir di Makassar, 5 Maret 1956 dan tahun ini berusia 60 tahun. Mario masih kelihatan muda di usianya yang setengah abad lebih ya?
2. Mario Teguh pernah tinggal di Amerika pada tahun 1975-an.
Mario Teguh pernah menghabiskan waktu di Amerika ketika bersekolah di Jurusan Arsitektur Ne Trier West High (setingkat SMA) di Chicago, Amerika Serikat tahun 1975. Pada tahun 1983, Mario Teguh juga kuliah di Jurusan Operations Systems, di Indiana University, Amerika Serikat, 1983.
3. Pernah kuliah S1 di IKIP Malang.
Mario Teguh pernah kuliah Jurusan Linguistik dan Pendidikan Bahasa Inggris, Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Malang (S-1) atau yang sekarang bernama Universitas Negeri Malang.
4. Pernah bekerja di bank sebagai Head of Sales.
Soal berbicara dan meyakinkan orang memang keahlian Mario Teguh. Buktinya, ia pernah bekerja sebagai Head of Sales di Citibank Indonesia tahun 1983-1986.
5. Mario Teguh bukan cuma motivator tapi juga pengusaha, psikolog, penulis, dan filsuf.
Kalau kamu menelusuri Mario Teguh di Google, pasti kamu akan menemui profesi yang disematkan pada Mario. Ternyata bukan cuma motivator, dia juga menyandang predikat sebagai pengusaha, psikolog, penulis, dan filsuf. Soal penulis, tercatat sudah empat buku ditulis Mario, yakni: Becoming a Star (2006), One Million Second Chances (2006), Life Changer (2009), dan Leadership Golden Ways (2009).
6. Mario Teguh menikah dengan Linna Teguh pada 28 Januari 1995.
Mario Teguh menikah dengan sang istri pada 28 januari 1995. Dari pernikahan ini, mereka dikaruniai dua orang anak yakni Audrey dan Marco. Selama ini Linna dikenal banyak orang sebagai istri yang selalu menemani suaminya.
7. Mario pernah menikah sebelum menikahi Linna.
Mario Teguh ternyata pernah menikah sebelum menikahi Linna. Pernikahan itu berujung pada perceraian dan cenderung ditutup-tutupi Mario Teguh. Baru-baru ini setelah Ario Kiswinar Teguh muncul dan mengaku sebagai anak yang tak dianggap, Mario Teguh melakukan klarifikasi jika pernah menikah dan bercerai di salah satu televisi. Tapi, ia tetap menolak bahwa Kiswinar adalah anaknya.