1. Home
  2. »
  3. Selebritis
24 Februari 2020 05:05

7 Momen Kalina Ocktaranny dan pacar barunya, mulai go public

Kalina juga mengunggah tulisan puitis tentang sang kekasih. Rizka Mifta
foto: Instagram/@kalinaocktaranny dan Instagram/@insanknasruddin

Brilio.net - Kabar bahagia sedang menyelimuti Kalina Ocktaranny. Mantan istri dari Deddy Corbuzier ini kembali mengunggah kemesraannya dengan seorang pria. Sosok yang berbeda dari sebelumnya ini terlihat mesra berpose dengan Kalina. Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, keduanya menunjukkan momen manis tersebut dengan menyender satu sama lain.

Ibu dari Azka Corbuzier ini juga mengungkapkan perasaannya dalam sebuah tulisan. Bermuatan kata-kata puitis, tulisan itu menjelaskan tentang masa lalu dan juga harapan. Di akhir caption, Kalina juga menyebutkan nama sosok pria yang ia harapkan dapat mendampinginya hingga masa tua tersebut.

"Jadi teman hidup aku..Jadi imamku..Ajari aku utk bs menjadi pribadi yg lbh baik dr sebelumnya..Bismillah..
Kita menua bersama ya.. @insanknasruddin Ranny,"tulis Kalina dalam captionnya.

Unggahan itu lantas mendapat berbagai respons dari teman dan juga orang terdekatnya. Tak sedikit yang berharap sosok pria bernama Insank tersebut dapat menjadi imam terbaik untuk Kalina Ocktaranny. Tak hanya Kalina, pria yang membuatnya jatuh cinta itu juga tak segan memamerkan kemesraan mereka.

BACA JUGA :
Foto putranya dicibir, ini balasan menohok Kalina & Deddy Corbuzier


Insank Nasruddin, sosok pria yang diketahui menjadi pacar baru Kalina rupanya merupakan seorang pengacara. Ia pernah menangani kasus beberapa nama besar di Indonesia. Namun berbeda dengan Kalina yang menunjukkan rangkaian kalimat romantis, Insank terlihat lebih sederhana dalam mengutarakan rasa cintanya. Simbol-simbol romantis ia berikan secara singkat dalam potret kebersamaannya dengan Kalina.

Nah seperti apa momen Kalina Ocktaranny dan pacar barunya? Yuk simak ulasan brilio.net pada Senin (24/2) dari berbagai sumber ini yuk.

1. Ini dia momen kebersamaan Kalina dengan kekasih barunya, Insank Nasruddin.

BACA JUGA :
Gaun 6 seleb saat jadi tamu di pernikahan ini saingi pengantin

foto: Instagram/@kalinaocktaranny dan Instagram/@insanknasruddin

2. Keduanya pada akhirnya berani memamerkan hubungan ke publik alias go public pada beberapa hari yang lalu.

foto: Instagram/@kalinaocktaranny

3. Pada awalnya, Kalina haya memamerkan potret dirinya bersama Insank dari belakang. Tapi kini keduanya sudah lebih terbuka membagikan momen manis mereka.

foto: Instagram/@insanknasruddin

4. Insak pun tak ragu berbagi momen keduanya ketika menikmati waktu bersama.

foto: Instagram/@insanknasruddin

5. Kalina yang pernah memberikan tanda pagar #SoonToBe dalam Instagramnya, semakin membuat orang-orang terdekatnya mendoakan untuk kelanjutan hubungan mereka.

foto: Instagram/@insanknasruddin

6. Pasangan yang sedang kasmaran ini juga kerap menghabiskan waktu bersama dengan orang-orang terdekat.

foto: Instagram/@kalinaocktaranny

7. Nggak jarang keduanya saling menggoda satu sama lain dengan kata-kata romantis lho. Seperti yang ada di unggahan Kalina yang satu ini. Semoga segera ada kabar bahagia ya!


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags