1. Home
  2. »
  3. Selebritis
12 September 2021 10:03

7 Pola diet Wina Natalia, sukses turun 13 kg dengan konsumsi air putih

Kini penampilan istri Anji Manji ini lebih fresh dan bugar dengan pola hidup sehat. Syifa Fauziah

Brilio.net - Pandemi Covid-19 memberi banyak perubahan dalam kehidupan. Banyak aktivitas yang bisa dilakukan di luar rumah kini terpaksa dihentikan demi memutus rantai penyebaran virus tersebut.

Hal itu membuat banyak masyarakat yang terlena. Terlalu sering di rumah membuat aktivitas gerak mereka terbatas, sementara asupan makan terus berjalan. Hal itu membuat banyak masyarakat mengalami kenaikan berat badan yang cukup signifikan selama pandemi.

BACA JUGA :
Miliki perut rata, ini 7 pola hidup sehat Andrea Dian


Rupanya hal itu pula yang dirasakan oleh istri Anji, Wina Natalia. Melalui unggahannya di media sosial pribadinya, ibu dua anak itu mengaku sejak akhir tahun tidak pernah mengunggah potret dirinya dirinya di feed Instagram. Hal itu lantaran ia minder dengan bobot tubuhnya.

"Sejak awal Januari 2021 aku jarang banget posting foto baru di IG, alasannya adalah karena aku minder," ujar Wina seperti dilansir dari unggahannya di Instagram @winatalia.

Wina mengatakan selama pandemi dirinya memang jarang beraktivitas sehingga berat badannya naik drastis.

BACA JUGA :
11 Makanan 'pendamping' olahraga Brad Pitt, bikin tetap atletis

"Karena memang selama pandemi, kebanyakan rebahan, makan dan minum manis jadi berat badan pun naik drastis. Bahkan sudah menyentuh angka yg lebih tinggi daripada saat aku hamil," tuturnya.

Setelah cukup lama merasa minder, Wina pun akhirnya melakukan program diet bersama dokter spesialis gizi. Tak disangka, dalam waktu 13 minggu berat badannya turun 11 kilogram.

"Selama ini sudah mencoba berbagai macam program diet dan selalu gagal karena aku suka ga sanggup kalau terlalu ketat aturan makan dan jam. Makanya bahagia banget ketemu dr @rosnah.pinontoan yang programnya sangat menyenangkan karena masih bisa makan enak," ucapnya.

Penasaran seperti apa potret terbaru Wina Natalia? Yuk simak perubahan Wina seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Minggu(12/9).

1. Ini potret Wina saat berat badannya naik drastis. Terlihat perubahan dari tubuh dan pipinya.

2. Setelah menjalani program diet, ia pun berhasil menurunkan berat badan hingga 11 kilogram pada bulan Juli 2021.

3. Meski diet, Wina mengaku tetap bisa makan enak.

4. Selain itu ia menyeimbangkan dengan olahraga dan mengonsumsi buah dan air putih.


5. Penampilan Wina saat ini terlihat lebih fresh yah?


6. Pipinya juga kembali tirus. Ia pun jadi percaya diri untuk mengunggah fotonya di media sosial.


7. Pada bulan September 2021, Wina meng-update kembali berat badannya. Ia mengaku total berat badannya turun hingga 13,5 kilogram. Penampilannya jadi lebih kece yah?

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags