Brilio.net - Belakangan ini, Inul Daratista diketahui cukup aktif dalam membuat konten di YouTube. Jika sebelumnya ia sering membuat video soal keseharian maupun resep masakannya, baru-baru ini ia ingin tampil beda dengan sajian baru, yakni vlog komedi bersama keluarga.
Menariknya, dalam konten tersebut kehadiran sang suami, Adam Suseno selalu berhasil mencuri perhatian publik. Pasalnya pria yang khas dengan kumis tebal ini totalitas dalam berakting. Termasuk pula meski didandani sekalipun.
BACA JUGA :
5 Foto lawas Inul Daratista & suami, romantis sejak dulu
Seperti belum lama ini, dalam video berjudul 'Keluarga Jeng Inul Eps. 2 - Penampakan H4ntu Millenial, Kena Sial' itu, Inul berdandan sebagai Suzanna. Sementara Adam dirias menjadi seorang tuyul. Menggunakan pakaian dan penutup kepala, penampilan keduanya menuai beragam reaksi.
"Aku mah seneng ngeliat om adam nya. Kaya natural gitu aktingnya ngalir.. Ga di buat buat.. Lucu lagi," komen Anesa Sauqia.
"Beneran mbak Inul saya baru paham betul klo mas kumis tuh ternyata LUCUUU," tulis Lengga Sari Nasution.
BACA JUGA :
Menikah dengan Adam Suseno, uang bulanan Inul Daratista bikin takjub
Nah biar nggak penasaran, berikut brilio.net rangkum dari kanal YouTube Inul Daratista Official, potret Inul dan Adam Suseno didandani jadi hantu, Jumat (3/7).
1. Habis menyaksikan film Suzanna, Inul terinspirasi dandan jadi hantu.
2. Kenakan rambut palsu dan baju putih panjang, penampilan Inul bikin melongo.
3. Sementara itu, ini dia hasil Adam dirias jadi karakter tuyul.