1. Home
  2. »
  3. Selebritis
5 April 2021 12:21

7 Potret mahar pernikahan Atta Halilintar dan Aurel, pakai uang kuno

Keduanya memilih mahar Rp 342.021 atau sesuai dengan tanggal pernikahannya yakni 3-4-2021 Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah masih hangat jadi perbincangan publik. Pasangan ini resmi menggelar pernikahan, pada Sabtu (3/4) lalu. Pernikahan ini berlangsung dengan khidmat sekaligus penuh kemeriahan.

Seperti diketahui, keduanya melangsungkan prosesi akad pernikahan sekitar pukul 13.00 WIB. Dalam momen bersejarah ini, keduanya mengusung konsep adat Jawa. Di mana Aurel tampil anggun dengan kebaya klasik dan Atta menawan dengan beskap putih.

BACA JUGA :
Tampil elegan di nikahan Aurel-Atta, ini harga dress Luna Maya


Selama prosesi akad, Atta mengucap ijab kabul dengan satu tarik napas. Atta memberikan mahar dengan seperangkat alat salat dan uang sebesar Rp 342.021. Setelah akad berlangsung, ia terlihat tak kuasa menahan air mata harunya.

"Saya terima nikah dan kawinnya Titania Aurelie Nurhermansyah binti Anang Hermansyah dengan mas kawin tersebut tunai," ucap Atta saat ijab kabul.

Nah, potret cantik mahar pernikahan Atta Halilintar dan Aurel, seperti dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (5/4).

BACA JUGA :
8 Potret bridesmaid dan groomsmen Atta dan Aurel, gayanya kece pol


1. Momen sakral saat Atta mengucap ijab kabul. Presiden Jokowi dan Menteri Pertahanan Prabowo menjadi saksi pernikahan.

foto: YouTube/Aurelie Hermansyah

2. Setelah ijab kabul, Atta memberikan bingkai yang berisikan mahar untuk istrinya.

foto: YouTube/Aurelie Hermansyah

3. Ini dia potret mahar pernikahan Atta dan Aurel. Menggunakan bingkai berwarna putih.

foto: Instagram/@mahar_by_rosearbor

4. Keduanya memilih mahar Rp 342.021 atau sesuai dengan tanggal pernikahannya yakni 3-4-2021.

foto: Instagram/@mahar_by_rosearbor

5. Uniknya, terdapat uang kertas kuno yang terdiri dari pecahan Rp 100 ribu, Rp 50 ribu, hingga Rp 1 rupiah.

foto: Instagram/@mahar_by_rosearbor

6. Dilansir dari akun Instagram @mahar_by_rosearbor, sang vendor menuturkan uang yang digunakan merupakan uang asli dan telah mematuhi aturan penggunaannya.

foto: Instagram/@mahar_by_rosearbor

7. Detail mahar semakin cantik dengan hiasan berbentuk Suntiang.

foto: Instagram/@mahar_by_rosearbor


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags