1. Home
  2. »
  3. Selebritis
6 November 2020 19:07

8 Gaya pemotretan Luna Maya bertema dewi Yunani, curi perhatian

Ekspresi tatapannya begitu memikat dengan riasan yang flawless. Dwiyana Pangesthi

Brilio.net - Aktris sekaligus model dan presenter, Luna Maya dikenal sebagai salah seleb kenamaan Tanah Air. Ia memulai kariernya sejak awal 2000-an. Namanya semakin melejit setelah muncul dalam film Brownies pada 2005 silam.

Tetap eksis hingga kini, Luna Maya juga dikenal sebagai sosok yang multitalenta. Deretan judul film, sinetron dan iklan berhasil ia bintangi. Meski kini ia lebih disibukkan dengan syuting film, pemilik nama lengkap Luna Maya Sugeng ini tetap aktif melakukan berbagai pemotretan.

BACA JUGA :
10 Pesona Luna Maya bintangi iklan jadul, ikonik pada masanya


Terbaru, Luna Maya diketahui menjalani pemotretan dengan mengusung tema Aphrodite atau dewi Dewi Yunani. Bersama fotografer Winston Gomez, penampilan Luna Maya pun sukses mencuri perhatian warganet. Hasil pemotretannya kemudian ia unggah di akun media sosial pribadinya dan langsung dibanjiri banyak komentar pujian.

"Super gorgeous ka Luna," kata akun @nicole_rossi_

"Secantiik itu My Queen," tulis akun @isma_sofiannisa

BACA JUGA :
9 Pemotretan keluarga Luna Maya, konsepnya antimainstream

"Kak lunaaa cantiknya kebangetann deehhhh," timpal akun @suryanieyanie04

"cantiknya mba bulan," pungkas akun @intanqalif13

Penasaran seperti apa potretnya? Berikut brilio.net rangkum dari Instagram @winstongomez, pada Jumat (6/11).

1. Begini penampilan Luna Maya saat pemotretan dengan balutan busana berwarna putih dan hitam.

2. Warganet memuji penampilan Luna Maya. Tak sedikit warganet yang membenarkan jika Luna Maya cantik bak dewi Yunani.

3. Wanita kelahiran 26 Agustus 1983 ini memang kerap berkolaborasi bersama para fotografer ternama.

4. Ini salah satu hasil pemotretan Luna Maya bersama fotografer Winston Gomez dengan tema Aphrodite atau Dewi Yunani.

5. Tatanan rambut Luna Maya pun dibuat cukup simpel dengan sebuah hiasan rambut bak dewi-dewi Yunani.

6. Luna Maya begitu lihai berpose duduk di antara patung-patung di belakangnya.

7. Siapa yang nggak terpesona dengan Luna Maya dalam fotonya yang satu ini. Ekspresi tatapannya begitu memikat dengan riasan yang flawless.

8. Tak sedikit warganet yang membanjiri kolom komentar Luna Maya di pemotretan kali ini.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags