1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
23 Juli 2023 05:00

8 Penyanyi ini putuskan ubah nama usai menikah, alasan Cita Citata tuai dukungan

Masing-masing seleb ini punya alasan tersendiri. Ida Setyaningsih
Instagram/@ahmaddhaniofficial;Instagram/@cita_citata

Brilio.net - Nama memiliki arti penting bagi banyak orang. Tidak saja sebagai identitas, nama kerap disebut sebagai wujud doa untuk si pemilik. Dengan nama yang tersemat itu, seringkali diharapkan seseorang bisa hidup sesuai dengan arti namanya.

Namun setelah menikah, ada kalanya seseorang memutuskan untuk mengganti nama. Hal itu tentu dilakukan atas dasar berbagai pertimbangan. Mulai dari mematenkan nama panggung, menambahkan nama belakang pasangan, alasan kesehatan hingga kembali ke nama akta kelahiran setelah sebelumnya merubah dengan nama panggung.

BACA JUGA :
Pernah jadi pemain gendang sekarang pelawak top, begini 11 transformasi Sule dulu hingga kini


Seperti yang baru-baru ini jadi sorotan, ialah penyanyi cantik Cita Citata yang mengabarkan bahwa dirinya kini memutuskan untuk kembali ke nama asli usai menikah. Sebab Cita Citata adalah nama panggung untuknya.

Ternyata ada juga beberapa penyanyi Tanah Air yang memutuskan untuk merubah nama usai menikah. Penasaran bukan siapa saja artis tersebut? Berikut brilio.net telah himpun dari berbagai sumber pada Sabtu (22/7).

BACA JUGA :
Bocah plontos ini pernah jadi pemulung sebelum jadi artis, kini sukses jadi bupati

1. Terlahir dengan nama Wenda Tan, ex member Cherrybelle ini memutuskan untuk mengganti nama sebagai Sarwendah usai menikah dengan Ruben Onsu. Hal itu karena ia merasa nama sebelumnya memberikan masalah kesehatan baginya.

foto: Instagram/@sarwendah29

2. Begitu pun dengan istri Ahmad Dhani, ia sebelumnya terlahir sebagai Raden Wulansari. Lalu memiliki nama panggung Mulan Kwok. Saat menikah ia pun mengganti namanya menjadi Mulan Jameela. Bahkan nama ini sampai resmi di pengadilan, loh.

foto: Instagram/@mulanjameela1

3. Pelantun Rindu ini mengganti namanya sebanyak 3 kali. Mulanya ia memiliki nama Titi Handayani, usai menikah dengan Sri Aksan Juman ia pun mengganti nama Titi Sjuman. Namun hubungan itu kandas lalu ia berganti nama Titi Radjo Bintang. Kini ia menikah lagi dengan Adrianto Djokosoetono dan berganti nama lagi sebagai Titi Radjo Padmaja. Banyak sekali, ya!

foto: Instagram/@titiradjopadjama

4. Artis sekaligus penyanyi cantik Mikha Tambayong memilih untuk menyematkan nama suaminya di belakang. Ia kini dikenal sebagai Mikha Tambayong Mahenra usai menikah dengan aktor Deva Mahenra.

foto: Instagram/@miktambayong

5. Penyanyi Krisdayanti sudah akrab disapa KD. Kini ia mengganti namanya menjadi Kris Dayanti dengan alasan ingin memiliki nama yang terdiri dari dua kata, ia juga berkata karena ingin menyesuaikan dengan akta kelahiran usai menikah dengan Raul Lemos.

foto: Instagram/@krisdayantilemos

6. Pelantun lagu sesuatu ini juga merubah nama, ia terlahir sebagai Rini Fatimah Jaelani. Saat menikah dengan Reino Barack publik pun baru mengetahui jika ia memantapkan namanya sebagai Syahrini. Hal ini juga ia sematkan di buku nikah.

foto: Instagram/@princessyahrini

7. Ini yang terbaru, pelantun Sakitnya Tuh Di Sini ini resmi mengganti nama panggungnya, ia memilih memakai nama aslinya yaitu Cita Rahayu. Hal itu karena ia ingin menghargai nama pemberian dari orang tua.

foto: Instagram/@cita_citata

8. Siapa sangka Ahmad Dhani sebelumnya punya nama Dhani Ahmad Prasetyo. Tahun 2018 ia memutuskan untuk berganti nama secara resmi melalui pengadilan. Menurutnya aturan yang benar nama Ahmad diletakkan di depan sebelum Dhani.

foto: Instagram/@ahmaddhaniofficial

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags