1. Home
  2. »
  3. Selebritis
27 Juli 2019 12:01

8 Potret ibu Vicky Prasetyo yang awet muda, gayanya stylish abis

Sebagai sang ibu, Ema Fauziah mengaku bangga memiliki anak seperti Vicky. Farika Maula

Brilio.net - Siapa yang tak kenal dengan Vicky Prasetyo? Yap, pembawa acara dan pelawak berkebangsaan Indonesia yang terkenal dengan kontroversi hatinya. Tak tanggung-tanggung, Vicky menggandeng musisi Charly van Houten untuk membuat single yang berjudul Kontroversi Hati yang terinspirasi dari kehidupan pribadinya sendiri.

Selain dikenal dengan bahasa nyelenehnya. Kalimat apapun yang terlontar dari mulut Vicky Prasetyo pasti berhasil menjadi sorotan. Kendati demikian, sang ibunda merasa bangga bisa memiliki anak seperti Vicky Prasetyo. Meski sang anak kerap dicap sebagai artis settingan dan penuh gimmick, sang ibunda tetap merasa bangga. Lucunya, ibu Vicky Prasetyo ini bangga karena bahasa anaknya yang nyeleneh.

BACA JUGA :
10 Potret Prawita Sari, ipar Siti Badriah yang cantik & memesona


"Mama gimana sih rasanya punya Vicky Prasetyo yang seperti ini," tanya Raffi Ahmad kepada ibunda Vicky.

"Alhamdulillah sih mama bangga banget punya anak Vicky. Bangga dalam arti punya kebanggaan lah karena bahasanya," jawab Ibunda Vicky Prasetyo seperti yang dikutip brilio.net dari YouTube channel Trans7 Official Program Okay Bos

Sontak saja pernyataan ibunda Vicky Prasetyo ini mengundang gelak tawa semua yang ada di studio.

BACA JUGA :
Jika Deddy Corbuzier & Kalina rujuk, ini reaksi tak terduga Sabrina

"Salah ya salah," ujar Ibunda Vicky.

"Nggak papa mah, memang yang bikin lucu bahasanya dia," timpal Raffi Ahmad.

Sebagai sang ibu, Ema Fauziah mengaku bangga memiliki anak seperti dirinya. Terlepas dari segala tanggapan ibunda tentang Vicky, sosok Ema diketahui memang jarang muncul di layar televisi. Meski jarang tersorot publik, ternyata ibunda Vicky memiliki paras cantik memesona bahkan ada yang menyebut awet muda.

Nah, pastinya kamu penasaran kan dengan bagaimana potret ibunda Vicky Prasetyo? Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Sabtu (27/7).

1. Penampilan ibunda Vicky belum lama ini mencuri perhatian publik.

foto: Instagram/@vickyprasetyo777

2. Meski usianya tak lagi muda, ibunda Vicky ini ternyata sering perawatan wajah.

foto: Instagram/@vickyprasetyo777

3. Ini dia gayanya saat jalan-jalan bareng keluarga besar.

foto: Instagram/@vickyprasetyo777

4. Meski tanpa makeup, ibunda Vicky masih terlihat ayu.

foto: Instagram/@nabellagabrella

5. Gayanya berhijab pun beragam, mengikuti trend fashion yang sedang digandrungi.

foto: Instagram/@nabellagabrella

6. Ini dia penampilan ibunda Vicky saat hadir dalam sebuah pesta. Anggun ya.

foto: Instagram/@vickyprasetyo777

7. Vicky pun sering mengajak ibunya untuk berlibur atau sekadar jalan-jalan.

foto: Instagram/@vickyprasetyo777

8. Potret Ema Fauziah dengan mantan istri Vicky, Angel Lelga.

foto: Instagram/@vickyprasetyo777


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags