Brilio.net - Kabar aktris cantik Thalita Latief yang mengidap tumor tiroid stadium empat memang mengejutkan. Setelah melalui proses yang panjang, Thalita akhirnya memutuskan untuk menjalani operasi pengangkatan tumor di salah rumah sakit.
Melalui akun Instagram pribadinya, ibu satu anak ini menceritakan mengenai proses demi proses pengobatannya. Mulai dari saat keadaannya pasca operasi pengangkatan hingga pemulihan. Semangat sembuh yang tinggi membuat kondisinya perlahan berangsur pulih.
BACA JUGA :
Wabah Corona, Zaskia Adya Mecca dan keluarga pindah ke Yogyakarta
"Momen Ini pd saat ketika baru siuman dari anastesi.
Baru banget pindah ke kamar, wajah masih terlihat pucat, tatapannya juga masih nanar, iya tentu, tapi semangat yg tinggi akan sangat berpengaruh pd saat seperti itu.
Belum bisa banyak bicara, masih terbatas, krn bnr baru mulai sadar.
Baju pun masih menggunakan baju rumah sakit yg utk ke kamar operasi. Disini aku belum benar sadar total, masih suka tertidur nanti bangun lagi tidur lagi terus bangun lagi... ini perjuanganku, yg aku yakini bagi kalian yg alami hal yg sama seperti aku, jika aku bisa melewati masa ini, itu krn semangatku ingin sembuh jadi kalian juga pasti bisa!! harus semangat yg kuat utk sembuh ya," ujarnya seperti dikutip brilio.net, Jumat (20/3).
Selama lima hari mendapat perawatan medis, wanita 31 tahun itu sudah diperbolehkan pulang. Di rumah, Thalita sudah sedikit demi sedikit melakukan aktivitasnya seperti sedia kala. Bahkan belum lama ini, ia sempat mengunggah videonya tengah asyik bermain Tik Tok bersama sang putra.
BACA JUGA :
Biasa dipuji, penampilan Nagita Slavina ini tuai kritikan
Berikut brilio.net rangkum dari Instagram @thalitalatief, potret perjuangan dan penyembuhan Thalita dari tumor tiroid, Jumat (20/3).
1. Momen Thalita sebelum memasuki ruang operasi untuk pengangkatan tumor di tiroidnya.
2. Sesuai lakukan operasi, Thalita dipindahkan ke kamar perawatan. Kala itu kondisinya belum 100 persen tersadar dari efek anestesi.
3. Bagian dari tiroid yang sudah terbalut oleh perban. Thalita bersyukur semua operasinya bisa berjalan dengan lancar.
4. Wajahnya yang masih terlihat pucat dan tatapan masih nanar. Banyak rekan selebriti yang mendoakan kesembuhannya.
5. Perlahan, kondisi kesehatannya berangsur pulih. Ia sudah bisa tersenyum kembali seperti sedia kala.
6. "Alhamdulillah, sekarang aku dalam proses recovery pasca operasi bedah pengangkatan tumor," ungkapnya.
7. Lima hari setelah di mendapat perawatan medis, Thalita sudah diperbolehkan pulang ke rumah.
8. Momen hangat Thalita bisa main TikTok lagi bersama buah hatinya.
View this post on Instagram