1. Home
  2. »
  3. Selebritis
2 Juli 2020 07:39

8 Potret reuni Imel dan Afdhal Yusman, kompak lipsync bareng

Mereka adalah pasangan FTV terhits pada masanya. Nur Luthfiana Hardian

Brilio.net - Di era 2000-an masyarakat diberi suguhan FTV dan sinetron model India. Program tersebut mengusung kisah cinta anak muda, dibumbui dengan lantunan lagu dangdut sebagai backsound. Berbagai macam serial di antaranya berjudul Di Antara 3 Cinta, Melodi Cinta, Pengorbanan Cinta, Bukan Cinta Bisu, dan masih banyak lagi lainnya dibuat oleh rumah produksi Genta Buana.

FTV tersebut identik diperankan para artis muda seperti Afdhal Yusman, Chocky, Penty, Imel Putri Cahyati, Temmy Rahadi, dan masih banyak lagi lainnya. Sayangnya seiring waktu, FTV itu sudah tak terlihat lagi di layar kaca. Kendati sudah tak main bareng lagi, para pemeran masih menjalin komunikasi baik satu sama lain.

BACA JUGA :
10 Aktris ini sukses perankan sosok pelakor, aslinya sayang keluarga


Sama halnya dengan pasangan FTV Imel Putri Cahyati dan Afdhal Yusman. Dua artis ini dulunya sering jadi pasangan terhits Genta Buana. Banyak sekali judul yang telah mereka bintangi bersama. Salah satunya yaitu FTV bertajuk Derita Ibu Tiri dan Ku Gapai Cintamu. Meskipun masih menjalin silaturahmi, potret reuni dua sosok ini pun begitu dirindukan penggemar.

Usut punya usut, Imel Putri Cahyati dan Afdhal Yusman sempat ketemuan lho. Momen itu pun diabadikan jadi konten YouTube keduanya. Pertemuan ini berhasil mencuri perhatian warganet.

"I LIKE IT AFMEL COUPLE TERHITZ GBP," komentar akun YouTube @Disi Ulyasari.

BACA JUGA :
10 Potret rumah kayu legendaris tempat syuting FTV Kuasa Ilahi

"Kalian terhitzzzzz pada masanya," sahut akun @Atika putri.

"Pangeran genta dan ratu genta mereka yg collabs gue yg baper pantes fansnya mereka banyak mereka berdua paling top dah kompak banget," tutur akun @Ellyna Shofa.

"Massya allah rasanya hatiku tidk bisa di bohongin lagi sama artis getabuana yg dua ini ..sumpah dari dulu jaman aku ingusan sampai aku wis gede masih ngefens banget sama kak afdal ..apalagi klw lht film getabuana terus aktornya kak afdal sama artis cewenya kak imel ..langsung aku rebut remot tv'nya ..makan jug Pun aku tak tinggalin dulu buat liht artiz yg dua ini ...semoga sht sllu dan sukses terus ya kak afdal dan kak imel," balas akun @Dani Dani.

Penasaran seperti apa serunya reuni Imel dan Afdhal? Simak rangkuman brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (1/7).

1. Dua artis ini merupakan salah satu pasangan fenomenal pada masanya.

foto: Instagram/@afdhal_imel

2. Keduanya sengaja bertemu di sebuah taman untuk mengobrol bersama.

foto: Instagram/@afdhal_imel

3. Baik Imel maupun Afdhal saling mengenang masa-masa saat main bersama di Genta Buana.

foto: Instagram/@afdhal_imel

4. Momen pertemuan itu pun sekaligus dijadikan ajang duet lipsync bareng.

foto: Instagram/@afdhal_imel

5. Penggemar juga meminta agar nantinya para pemain Genta Buana lain bisa berkolaborasi bersama.

foto: YouTube/@Afdhal Yusman

6. Chemistry antara keduanya sangat ciamik, nggak heran kalau mereka sering digosipkan pacaran. Namun faktanya mereka hanya sebatas rekan kerja.

foto: Instagram/@afdhal_imel

7. Imel dan Afdhal masih piawai membawakan lipsync dengan baik.

foto: YouTube/@Imel Putri Cahyati Official

8. Kolaborasi lipsync ini berhasil membuat penggemar terhibur.

View this post on Instagram

A post shared by afdhal_imel official (@afdhal_imel) on


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags