1. Home
  2. »
  3. Selebritis
15 Mei 2019 04:01

8 Potret terbaru Ki Joko Bodo, paranormal yang kini hijrah

Penampilannya jadi lebih rapi dengan rambut klimis. Farika Maula

Brilio.net - Pastinya nama Ki Joko Bodo sudah tak asing lagi untuk didengar. Ki Joko Bodo dikenal sebagai paranormal yang kerap tampil dengan rambut gondrong dan pakaian serba hitam nan nyentrik. Selain gondrong, ia juga mempunyai berewok yang lebat. Paranormal ini bahkan tak ragu untuk menyulap rumahnya menjadi tempat pertapaan yang angker.

Namun, semua citra mengerikan itu telah runtuh beberapa tahun terakhir. Ki Joko Bodo mengaku telah insyaf dan berusaha berhijrah. Penampilannya pun berubah drastis, rapi klimis tanpa rambut gondrong dan berewok lagi. Dikutip brilio.net dari laman Dream, Ki Joko Bodo telah memutuskan untuk 'berhijrah'.

BACA JUGA :
Irish Bella niat mantap berhijab, begini doa menyentuh Ammar Zoni


Sebelum memutuskan hijrah, pria yang memiliki nama Agus Yulianto mengatakan selalu berusaha mencari tahu siapa penciptanya. Ki Joko Bodo berupaya agar selalu menjalani hidup dengan lebih mendekatkan diri dengan Sang Pencipta. Dalam momen bulan Ramadan saat ini Ki Joko Bodo semakin memperbanyak amalan ibadahnya dan mendekatkan diri pada Tuhan.

Selain menjadi lebih religius, paranormal yang satu ini juga mengubah total tampilannya menjadi lebih rapi. Tak tangung-tanggung, rambut gondrong serta berewoknya juga dipangkas habis. Rupanya, tak hanya penampilan saja yang berubah dari Ki Joko Bodo. Namun, juga kepribadian Ki Joko Bodo. Ia saat ini lebih sering kegiatan-kegiatan sosial di sekitarnya.

Bahkan, usai hijrah Ki Joko Bodo berencana untuk mewakafkan sebagian tanahnya untuk masjid. Nah, penasaran kan bagaimana potret terbarunya? Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber potret Ki Joko Bodo yang bikin pangling, Rabu (15/5).

BACA JUGA :
5 Komedian ini kini putuskan hijrah, terbaru Jodhy Super Bejo

1. Kini ia mengubah penampilannya jadi lebih rapi dengan rambut yang klimis.


foto: Instagram/@ibnu.khamdun


2. Ki Joko Bodo pun semakin aktif mengikuti kegiatan-kegiatan sosial.


foto: Instagram/@ibnu.khamdun


3. Ia pun sekarang jarang tampil dengan busana yang serba hitam.


foto: Instagram/@kisambungroso


4. Setelah hijrah, ia mulai mendalami ilmu agama Islam.


foto: Instagram/@bangidhoi


5. Ki Joko Bodo pun kerap hadir di berbagai acara kajian keislaman.


foto: Instagram/@deligeistpro


6. Penampilan baru Ki Joko Bodo ini berhasil menarik perhatian warganet.


foto: Instagram/@deligeistpro


7. Bahkan, ada beberapa dari mereka yang sempat tak mengenali paranormal yang satu ini.


foto: Instagram/@bangidhoi


8. Padahal dulu Ki Joko Bodo identik dengan rambut gondrong dang berewok tebal.


foto: kapanlagi.com

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags