1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
13 April 2021 10:22

9 Cerita Putri Tanjung yang sempat sebal jadi anak konglomerat

Putri Tanjung kerap menjadi sorotan sebagai anak dari Chairul Tanjung. Tita Meydhalifah
foto: Instagram/@putri_tanjung

Brilio.net - Putri Indahsari Tanjung atau Putri Tanjung merupakan anak pertama dari salah satu orang terkaya di Indonesia, Chairul Tanjung, pemilik beragam bisnis yang menggurita.

Memiliki status sebagai anak konglomerat, tidak serta-merta membuat gadis cantik ini bermalas-malasan dengan kekayaan yang melimpah. Ia dikenal sebagai sosok workaholic dan enterpreneur di usianya yang masih muda.

BACA JUGA :
6 Potret kebersamaan Putri Tanjung dan adiknya yang jarang tersorot


Meskipun telah bekerja keras dan memulai bisnisnya sendiri dengan menjadi enterpreneur, citra dari Putri Tanjung tidak bisa dilepaskan dari peran sang ayah. Hal tersebut cukup membuatnya terganggu karena tidak semua usahanya punya sangkut-paut dengan sang ayah.

Nah, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Selasa (13/4), kisah Putri Tanjung yang sempat sebal menjadi anak konglomerat.

1. Putri sempat tidak suka dituding "Wah, anaknya Pak Chairul Tanjung, pantesan sukses" ketika menjalankan usahanya.

BACA JUGA :
Kiat sukses jadi seorang creativepreneur ala Putri Tanjung

foto: Instagram/putri_tanjung

2. Pernah gagal dalam usaha Event Organizer dan memiliki utang hingga miliaran rupiah, Putri dapat mengatasi masalah tersebut tanpa bantuan sang ayah.

foto: Instagram/@putri_tanjung

3. Tidak pernah ditanamkan mindset bahwa ia adalah putri dari konglomerat.

foto: Instagram/@putri_tanjung

4. Walaupun hidup berkecukupan, tidak semua keinginan Putri langsung dipenuhi. Ia harus bisa mencapai sesuatu atau meraih prestasi di sekolahnya.

foto: Instagram/@putri_tanjung

5. Hanya diberi setengah dari uang saku yang biasa diterima oleh teman-temannya. Hal ini dilakukan oleh orang tuanya supaya Putri dapat mencari uang tambahan sendiri.

foto: Instagram/@putri_tanjung

6. Ketika kuliah di Amerika, Putri tidak dibantu oleh asisten rumah tangga. Ia mencuci pakaian dan memasak makanannya sendiri seperti yang umumnya dilakukan orang-orang.

foto: Instagram/@putri_tanjung

7. Putri memang berteman dan menjalin relasi dengan siapa pun, namun di usianya yang semakin dewasa, ia hanya bisa mempercayai segelintir sahabat untuk saling berbagai cerita dan mensupport.

foto: Instagram/@putri_tanjung

8. Pada akhirnya dapat berdamai dengan diri sendiri dan menerima bahwa ia memang punya privilege, opportunity, dan pressure sebagai anak konglomerat.

foto: Instagram/@putri_tanjung

9. Putri pun bersyukur memiliki orang tua yang selalu memberikan support dan memiliki opportunity besar yang tidak banyak dimiliki orang lain.

foto: Instagram/@putri_tanjung

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags