1. Home
  2. »
  3. Selebritis
29 Desember 2020 08:20

9 Momen Ayu Ting Ting rayakan ultah Bilqis ke-7, Adit Jayusman disorot

Tak banyak undang tamu, pestu ulang tahun Bilqis tetap meriah dan penuh dengan kehangatan. Nur Luthfiana Hardian

Brilio.net - Pada Senin (28/12) Ayu Ting Ting dan keluarga menggelar acara ulang tahun untuk putrinya yang bernama Bilqis Khumairah Razak yang ke-7. Acara ulang tahun Bilqis mengusung nuansa serba warna pink dan momentum istimewa itu dirayakan di rumah.

Meskipun bukan dengan pesta mewah dan tak banyak mengundang tamu, hari spesial Bilqis ini tetap meriah dan penuh kehangatan bersama keluarga. Kebahagiaan tersebut bertambah dengan kehadiran kekasih Ayu Ting Ting, yakni Adit Jayusman.

BACA JUGA :
Adit Jayusman temani Ayu Ting Ting jenguk Zaskia Gotik, beri perhatian


Ibunda Ayu Ting Ting membagikan foto kebersamaan keluarga mereka pada akun Instagram pribadi. Terlihat ada Ayu Ting Ting dan kedua orang tua beserta buah hati, adik perempuan dan kekasihnya, dan juga Adit Jayusman yang mengajak serta anak perempuannya.

"happy y nak walaupun sederhana g banyak yang di undang karna keadaan semoga kamu happy y di hari ulang tahun kamu yang ke 7 tahun semoga kamu panjang umur sehat selalu y nak," tulis Umi Kalsum pada akun Instagram pribadi.

Melihat foto ibunda Ayu itu, menuai komentar positif dari warganet. Tak sedikit para penggemar yang membagikan ulang foto itu. Para penghuni dunia maya turut senang dengan formasi lengkap keluarga Ayu Ting Ting.

BACA JUGA :
8 Pengakuan Ayu Ting Ting tentang Adit Jayusman, sosok yang diidamkan

"Ini baru paket komplit gak perlu edit edit, Full satu keluarga, bahagia banget liatnya.. kado termanis di ultah iqissss," balas akun @andhini_tria.

"Senang banget melihatnya keluarga harmonis dan bahagia," sahut akun @titin5425.

"Sekarang sudah paket komplit tinggal nunggu halal," ujar akun @ayurosmalina20.

Penasaran seperti apa kemeriahan saat Ayu Ting Ting merayakan ultah putrinya yang ke-7 tahun? Intip deretan momennya seperti brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Selasa (29/12).

1. Acara ulang tahun didekorasi dengan balon-balon pink dan hitam.

foto: Instagram/@mom_ayting92_

2. Keluarga Ayu Ting Ting makin terlihat kompak dengan mengenakan busana serba pink. Dalam potret ini terlihat kekasih Ayu Ting Ting, Adit Jayusman. Menunjukkan bahwa Adit memang sudah akrab dengan keluarga Ayu Ting Ting.

foto: Instagram/@mom_ayting92_

3. Digelar sederhana di depan rumah, namun tetap meriah.

foto: Instagram/@_husnaa08

4. Ayu Ting Ting membagikan momen ini di Instagram Stories.

foto: Instagram/@ayutingting92

5. Ayu Ting Ting menyiapkan kue ulang tahun yang sedang tren, yakni kue penuh dengan uang.

foto:Instagram/@ayutingting92

6. Ulang tahun Bilqis yang ke-7 dengan nuansa Blackpink.

foto: Instagram/@ayutingting92

7. Selepas acara ulang tahun selesai, keluarga Ayu Ting Ting menikmati santap makan malam bersama.

foto: Instagram/@mom_ayting92_

8. Masih mengenakan kaus ultah, mereka tampak asik makan sembari mengobrol.

foto: Instagram/@mom_ayting92_

9. Nggak hanya balon, tapi ada juga patung empat member Blackpink di atas panggung.

foto: Instagram/@syifaasyifaaa

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags